Rabu 27 Oct 2021 07:30 WIB

Dua Pahlawan Arsenal Nikmati Kemenangan atas Leeds

Arsenal mengalahkan Leeds United 2-0 lewat gol Calum Chambers dan Eddie Nketiah.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Israr Itah
Selebrasi pemain Arsenal Eddie Nketiah (kanan) selepas menjebol gawang Leeds United di Piala Carabao.
Foto: EPA-EFE/Facundo Arrizabalaga
Selebrasi pemain Arsenal Eddie Nketiah (kanan) selepas menjebol gawang Leeds United di Piala Carabao.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Arsenal sukses mengamankan tiket lolos ke perempat final Piala Carabao (Piala Liga Inggris) 2021/2022 setelah mengalahkan lawannya Leeds United dengan skor akhir 2-0 di Stadion Emirates, Rabu (27/10) dini hari WIB. Kedua pahlawan kemenangan the Gunners, Calum Chambers dan Eddie Nketiah, mengaku sangat senang dengan apa yang mereka lakukan. Nketiah berharap performa Meriam London akan tetap bertahan seperti ini.

"Itu bagus. Arteta mengatakan, kami harus terus maju, bermain dengan yang kami inginkan. Meskipun selalu sulit ketika berhadapan dengan Leeds," kata Calum Chambers dikutip BBC Sports.

Baca Juga

Arteta menurunkan para pemain pelapis pada laga kali ini. Bernd Leno, Nicolas Pepe, dan Mohamed Elneny yang selama ini lebih banyak menghuni bangku cadangan dipercaya tampil sejak menit awal.

Calum Chambers yang masuk pada interval kedua langsung menyumbangkan gol pertama bagi Arsenal. Bek tengah tersebut mampu menanduk umpan silang Nicolas Pepe.

"Leeds bermain dengan cara yang unik, kami menghadapi ujian dan pulang dengan kemenangan. Ini adalah momen yang menyenangkan," sambung pesepak bola 26 tahun.

Nketiah yang bermain sejak menit awal bisa membayar kepercayaan Arteta dengan torehan golnya pada menit ke-69. Ia menyarangkan gol usai memanfaatkan kesalahan pemain belakang the Whites, Leeds yang gagal mengamankan umpan jauh Bernd Leno.

Nketiah pun menjelaskan telah lama menanti waktu untuk bermain bersama tim asal London Utara tersebut.

"Selalu menyenangkan untuk bermain, sudah lama, saya telah bekerja keras, menunggu kesempatan saya. Yang terpenting adalah lolos," kata Nketiah.

Lebih lanjut, ia meminta rekan setimnya untuk tetap menjaga konsistensi permainan mengingat Arsenal sedang dalam performa positif dalam beberapa pertandingan terakhir.

Setelah berhadapan dengan Leeds, the Gunners akan bersua Leicester City pada pekan ke-10 Liga Primer Inggris di Stadium King Power akhir pekan nanti.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 15 11 3 1 31 18 36
2 Chelsea Chelsea 16 10 4 2 37 18 34
3 Arsenal Arsenal 16 8 6 2 29 14 30
4 Nottingham Forest Nottingham Forest 16 8 4 4 21 2 28
5 Manchester City Manchester City 16 8 3 5 28 5 27
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement