Jumat 29 Oct 2021 18:11 WIB

Turki Dapat Dana Jumbo untuk Pelopori Proyek Ramah Iklim

Turki mendapatkan hampir USD3,16 miliar untuk mempelopori proyek ramah iklim

Turki mendapatkan hampir USD3,16 miliar untuk mempelopori proyek ramah iklim.
Turki mendapatkan hampir USD3,16 miliar untuk mempelopori proyek ramah iklim.

REPUBLIKA.CO.ID, ANKARA - Turki mendapatkan hampir USD3,16 miliar dari luar negeri untuk mempelopori proyek ramah iklim, kata presiden negara itu Recep Tayyip Erdogan pada Kamis.

“Kami akan menggunakan USD3,157 miliar sumber daya yang dibawa ke Turki melalui Bank Dunia dan negara-negara maju untuk menjalankan proyek-proyek ramah iklim dan lingkungan hijau,” kata Erdogan dalam upacara peresmian Taman Rakyat di ibu kota Ankara.

Baca Juga

Ankara diharapkan akan mempelopori Revolusi Pembangunan Hijau, yang telah ditetapkan Turki sebagai “tujuan pertama dan paling ambisius dari visinya pada 2053,” imbah Erdogan.

Parlemen Turki awal bulan ini meratifikasi Perjanjian Iklim Paris untuk berkontribusi pada upaya global memerangi perubahan iklim, sebuah langkah yang mendapat pujian internasional.

sumber : https://www.aa.com.tr/id/dunia/turki-dapat-dana-usd3-16-miliar-untuk-pelopori-proyek-ramah-iklim/2406200
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement