REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih tim nasional (timnas) sepak bola putri Indonesia, Rudy Eka, tidak terkejut melihat hasil undian grup Piala Asia Wanita 2022. Ia sudah memprediksi perjalanan Garuda Pertiwi di kejuaraan yang kembali diikuti untuk pertama kalinya dalam 33 tahun terakhir itu tidak akan mudah.
Garuda Pertiwi dipastikan akan menghadapi tim-tim kuat di fase grup setelah konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) secara resmi menggelar undian grup untuk kejuaraan yang akan digelar di India mulai 20 Januari hingga 6 Februari 2022 tersebut pada Kamis (28/10).
"Sesuai ekspektasi sebelumnya bahwa kami akan berada dalam grup yang dihuni oleh tim-tim besar yang memiliki pengalaman dan jam terbang yang tinggi di fase grup," kata Rudy dalam keterangan tertulis, Jumat (29/10).
Dari hasil undian tersebut, timnas putri Indonesia akan berada di Grup B bersama Australia, Thailand, dan Filipina. Rudy menyadari harus melakukan kerja ekstra untuk mempersiapkan tim menghadapi lawan-lawan kuat di fase grup agar bisa lolos ke babak berikutnya. Pasalnya hanya juara grup, runner-up, dan peringkat ketiga terbaik yang lolos.
"Kami harus fokus dan bekerja keras saat tampil di fase grup nanti karena hanya dua tim setiap grup dan dua peringkat tiga terbaik dari semua grup yang akan lolos ke babak selanjutnya," jelas Rudy. "Berada di Grup B ini artinya kami harus bekerja lebih keras lagi sebagai satu tim untuk menampilkan yang terbaik."
Kapten tim Ade Mustikiana tidak menyangka harus berada dalam grup neraka ketika baru kembali berpartisipasi di Piala Asia. Menurutnya ini akan menjadi pengalaman penting bagi Garuda Pertiwi untuk belajar lebih banyak dan meningkatkan kualitas permainan.
"Sangat kaget melihat hasil undian, apalagi Indonesia berada satu grup dengan tim-tim yang bagus. Belum pernah bertemu dengan tim sekelas Australia, baru pernah berhadapan dengan tim Thailand dan Filipina dalam beberapa gelaran turnamen," kata Ade.
Ade mengatakan skuad Garuda Pertiwi akan terus mempersiapkan diri menjelang kejuaraan tersebut agar bisa bermain lebih solid dan penuh percaya diri.
"Saya harap saya bersama teman-teman bisa tampil lebih solid dan tetap menjaga optimisme. Apapun hasilnya nanti, yang pasti kami harus bekerja keras dan menampilkan semua kemampuan terbaik di putaran final Piala Asia," tegas Ade.
Berikut adalah hasil undian Piala Asia Wanita 2022:
Grup A
India
Cina PR
Taiwan
Iran
Grup B
Australia
Thailand
Filipina
Indonesia
Grup C
Jepang
Korea Selatan
Vietnam
Myanmar.