Sabtu 30 Oct 2021 05:34 WIB

ACT Cimahi Gelar Operasi Pangan Murah

Penerima berasal dari warga prasejahtera yang membutuhkan bahan pangan

Rep: Hartifiany Praisra / Red: Hiru Muhammad
ACT Cimahi menggelar operasi pangan murah di Cimahi, Jumat (29/10).
Foto: ACT Cimahi
ACT Cimahi menggelar operasi pangan murah di Cimahi, Jumat (29/10).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG--Aksi Cepat Tanggap (ACT) Cimahi bersama Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) kembali menggelar Operasi Pangan Murah. Kegiatan tersebut dilakukan di wilayah pemukiman pada penduduk di Cibabat, Cimahi, pada Kamis (28/10).

ACT menyediakan paket sembako yang dapat dibeli dengan setengah harga oleh penerima manfaat yang telah memiliki kupon. Kepala Cabang ACT Cimahi, Sopian menyebut penerima berasal dari warga prasejahtera yang membutuhkan bahan pangan untuk meringankan kesulitan ekonomi. "Adanya Operasi Pangan Murah ini, bersamaan dengan pangan murah yang diperlukan oleh masyarakat atas lonjakan harga bahan pokok," kata Sopian dalam rilis yang diterima Republika, Jumat (29/10).

Sopian berharap dengan adanya program ini masyarakat prasejahtera terbantu. Di saat yang sama, ada peningkatan dalam pergerakan ekonomi. Kegiatan sempat terganggu akibat hujan deras. Namun kegiatan tetap berlangsung lancar dan tetap melaksanakan protokol kesehatan. "Saya sangat senang dengan adanya aksi pangan yang murah ini, sangat membantu sekali," ujar salah satu penerima manfaat, Darusman.

 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement