REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung kembali menoreh kemenangan usai menjamu Persipura Jayapura di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (30/10). Skor 3-0 membawa Persib kembali ke puncak klasemen dan mempertahankan rekor belum terkalahkan musim ini.
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts menyebut kemenangan itu membuat Persib semakin ambisius. Kali ini, Robert menyebut tim ingin menutup seri kedua dengan sapu bersih kemenangan.
"Kami selalu optimistis dalam setiap pertandingan meski hasilnya menang, imbang atau kalah. Tapi sejauh ini kami melakukan hal yang tepat hingga sepuluh pertandingan," kata Robert usai laga.
Selanjutnya Persib akan menghadapi Persela Lamongan pada Kamis (4/11) mendatang. Robert menyebut dengan kemenangan, Persib bisa mempertahankan rekor dan terus mengamankan posisi puncak klasemen.
Sayangnya, target itu tidak diiringi dengan keadaan tim yang sudah lelah secara fisik dan mental. Dia menyebut tidak mudah untuk bertanding dengan jadwal padat dan semi bubble seperti in.
"Tidak mudah bagi pemain untuk tetap tinggal di kamar hotel tanpa bertemu dengan keluarga. Ini gaya hidup yang sulit bagi semua orang, pergi jauh dari rumah," kata Robert.
Namun Robert percaya pemainnya sangat profesional untuk menghadapi risiko ini. Untuk itu, dia mengaku dengan kemenangan bisa mengangkat motivasi pemain dan juga menutup kelelahan yang menjadi faktor kesulitan pemain.
"Ini adalah hal yang tidak tampak di lapangan, faktor kesulitan yang harus dihadapi pemain," kata Robert.