Senin 01 Nov 2021 19:31 WIB

Xavi Ingin Puyol Jadi Stafnya Jika Resmi Melatih Barca

Xavi menilai Puyol sebagai sosok yang tepat untuk jadi pendampingnya

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Muhammad Akbar
 Xavi Hernandez
Foto: EPA-EFE/ABEDIN TAHERKENAREH
Xavi Hernandez

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA --Xavi Hernandez saat ini dilaporkan sedang bernegosiasi dengan Barcelona, usai Ronaldo Koeman dipecat pekan lalu. Pelatih Al Sadd tersebut juga ingin kembali ke klub lamanya, setelah musim lalu menolak bergabung.

Namun, dikutip dari Sportbible, Senin (1/11), Xavi ingin Carles Puyol, yang jadi kapten selama Xavi masih menjadi pemain Barca, sebagai stafnya. Xavi ingin Puyol, yang merupakan legenda klub, ikut terlibat dalam rezimnya.

Xavi menilai Puyol sebagai sosok yang tepat untuk jadi pendampingnya. Puyol memang bukan sosok sembarangan. Mental juaranya sebagai seorang kapten dan pemain bertahan diakui dunia. Hal tersebut sangat diperlukan saat ini, mengingat Barcelona berada di posisi ke-9, setelah 11 pertandingan La Liga Spanyol.

Meski Koeman sudah dipecat, Barcelona masih belum juga bangkit. Raksasa Catalan itu ditahan imbang Deportivo Alaves akhir pekan lalu. Jordi Alba sendiri mengungkapkan rasa frustasinya setelah Barca hanya bisa mendapatkan satu poin dari tiga pertandingan.

''Kami tidak senang dengan posisi kami di klasemen. Kami sangat sulit mencetak gol. Kami melakukan tekanan tapi kami tidak bisa mencetak gol,'' ungkap Jordi Alba.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 14 11 1 2 42 28 34
2 Real Madrid Real Madrid 13 9 3 1 28 17 30
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 14 8 5 1 21 13 29
4 Villarreal Villarreal 13 7 4 2 25 4 25
5 Athletic Club Athletic Club 14 6 5 3 20 7 23
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement