REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Derbi Manchester akan terjadi di Stadion Old Trafford, Manchester pada Sabtu (6/11). Manchester United akan menjamu Manchester City di tengah penampilannya yang tengah jadi sorotan.
Pengamat sepak bola Inggris, Rio Ferdinand menilai penampilan buruk saat melawan Atalanta di ajang Liga Champions bisa saja terulang. Laga berakhir dengan skor imbang 2-2 yang mana Manchester United dua kali tertinggal terlebih dahulu.
"Manchester United tidak bisa menampilkan penampilan terbaik di babak kedua. Jika mereka melakukannya, mereka akan kembali dipermalukan," kata Ferdinand dilansir dari laman Metro UK, Rabu (3/11).
Tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer lebih dulu kebobolan di menit 12 sebelum akhirnya membalas di akhir babak pertama dari gol Ronaldo. Atalanta kembali unggul dari gol menit 56, lagi-lagi Ronaldo menyelamatkan tim dari gol telat di babak perpanjangan waktu.
Ferdinand menilai inkonsistensi yang dilakukan oleh Manchester United ini akan berimbas pada saat menjamu Manchester City. Menurutnya, tim dalam keadaan tidak kondusif untuk mengamankan poin penuh.
"Benar-benar lamban dan ceroboh, intensitasnya tidak ada disana, itu kacau dan hanya harapan. Itu datang dari momen cemerlang dan Ronaldo menyelamatkan mereka lagi," kata Ferdinand.
Untuk memperburuk keadaan yang berlangsung pada Rabu (3/11) dini hari WIB tersebut, Setan Merah kemudian bermain tanpa Raphael Varane yang cedera. Hal ini membuat legenda Manchester United, Paul Scholes turut memberikan komentar negatif pada mantan klubnya.
"Begitu Varane ditarik sepertinya mereka benar-benar goyah. Tidak ada kualitas di lini tengah. Dengan penampilan tersebut pasti ada kekhawatiran ketika melawan Manchester City," kata Scholes.
Scholes menilai Manchester City akan memanfaatkan peluang itu untuk menekan pertahanan Setan Merah. Meski demikian, ada catatan bagus dalam laga kontra Atalanta dimana Ronaldo menyalip gol Solskjaer dalam rekor gol terbanyaknya untuk Setan Merah dengan 127 gol.