Kamis 04 Nov 2021 05:19 WIB

BMH Berikan Mesin Jahit untuk Keluarga Dai Pedalaman

Ibu Sriwahyuni (50) adalah pengasuh pesantren di Bacan, Halmahera, Maluku Utara.

Laznas BMH Perwakilan Maluku Utara menyerahkan bantuan mesin jahit untuk Ibu Sri Wahyuni, pengasuh pesantren di Bacan, Halmahera, Maluku Utara, Selasa (2/11).
Foto: Dok BMH
Laznas BMH Perwakilan Maluku Utara menyerahkan bantuan mesin jahit untuk Ibu Sri Wahyuni, pengasuh pesantren di Bacan, Halmahera, Maluku Utara, Selasa (2/11).

REPUBLIKA.CO.ID, TERNATE -- Satu ungkapan populer di negeri ini adalah,  “Berikan kail, jangan selalu beri ikan”. Hal itulah yang BMH lakukan untuk keluarga dai agar dapat menunjang kemandirian ekonomi.

"Alhamdulillah hari ini BMH menyampaikan amanah kebaikan dengan penyerahan mesin jahit untuk keluarga dai, dalam hal ini diterima oleh Ibu Sriwahyuni (50) yang juga pengasuh pesantren di Bacan, Halmahera, Maluku Utara," terang Kepala BMH Perwakilan Maluku Utara, Arif Ismail, Selasa  (2/11).

Atas bantuan ini Ibu Sirwahyuni  sangat terharu dan menyampaikan rasa terima  kasih kepada para donatur BMH.

"Terima kasih kepada BMH dan para donatur. Semoga Allah Taala senantiasa limpahkan keberkahan kepada para donatur dan menjadi amal pahala yang terus mengalir pahalanya," ungkapnya dalam rilis yang diterima Republika.co.id.

Bantuan mesin jahit ini akan meningkatkan produktivitas Ibu Sriwahyuni yang memang punya skill dan tekad untuk membantu ekonomi keluarga. 

"Insya Allah bantuan mesin jahit ini akan memberikan tambahan penghasilan bagi Ibu Sirwahyuni bersama sembilan putra dan putrinya," tutup Arif Ismail.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement