Ahad 07 Nov 2021 13:51 WIB

Nintendo Ingin Gimnya Diadaptasi Menjadi Film

Katalog gim Nintendo tidak terbatas hanya pada Super Mario.

Rep: Rahma Sulistya/ Red: Qommarria Rostanti
Nintendo ingin gim-nya diangkat menjadi film (ilustrasi).
Foto: mario-bross.net
Nintendo ingin gim-nya diangkat menjadi film (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Game Director Nintendo, Shigeru Miyamoto, menginginkan beberapa gim dalam Nintendo bisa diadaptasi menjadi film. Artinya, film Super Mario Bros mungkin bukan satu-satunya film adaptasi gim Nintendo.

“Nintendo ingin meluncurkan lebih banyak film berdasarkan berbagai intellectual property (IP), dalam berbagai cara,” ujar Miyamoto selama sesi tanya jawab, setelah presentasi hasil keuangan kuartal kedua oleh Presiden Nintendo, seperti dilansir di laman CBR, Ahad (7/11). 

Baca Juga

Film Super Mario (judul masih belum pasti) 2022 dirasanya sudah cukup banyak selesai dikerjakan, dan dia memiliki prediksi yang sangat baik tentang film tersebut. Namun, dia juga mengatakan film itu masih membutuhkan polesan lagi.

Nintendo sangat berhati-hati dalam membuat filmnya, untuk memenuhi ekspektasi dan tidak mengkhianati harapan penggemar. Miyamoto juga menjelaskan bahwa satu per satu gim Nintendo akan dibuat.

Katalog gim Nintendo tidak terbatas hanya pada Super Mario. IP lainnya termasuk gim populer seperti The Legend of Zelda, Donkey Kong, Metroid, Animal Crossing, dan Kirby, serta ada beberapa nama lain.

Pokémon juga merupakan gim Nintendo, meskipun kesepakatan filmnya kemungkinan akan diserahkan ke The Pokémon Company, bukan Nintendo (seperti pada film live-action 2019 Pokémon Detective Pikachu).

Nintendo mengonfirmasi pada awal 2018, mereka telah bermitra dengan studio animasi Illumination untuk film Super Mario Bros yang akan diproduksi oleh Miyamoto dan Chris Meledandri, tidak termasuk Pokémon Detective Pikachu, film animasi Super Mario mendatang akan menandai film pertama adaptasi gim Nintendo yang masuk ke layar lebar, sejak film live-action Super Mario Bros yang populer pada 1993.

Pada September lalu, Nintendo dan Miyamoto mengumumkan pengisi suara lengkap untuk film Super Mario yang diproduksi Illumination. Film ini dibintangi oleh Chris Pratt sebagai Mario, Anya Taylor-Joy sebagai Peach, Charlie Day sebagai Luigi, Jack Black sebagai Bowser, Keegan-Michael Key sebagai Toad, Seth Rogen sebagai Donkey Kong, Fred Armisen sebagai Cranky Kong, Kevin Michael Richardson sebagai Kamek, dan Sebastian Maniscalco sebagai Spike, serta Charles Martinet dalam peran kameo kejutan.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement