Ahad 07 Nov 2021 19:23 WIB

Adu Akting, Jason Statham Puji Habis-habisan Iko Uwais: A True Master!

Adu Akting, Jason Statham Puji Habis-habisan Iko Uwais: A True Master!

Rep: viva.co.id/ Red: viva.co.id
Iko Uwais adu akting dengan Jason Statham.
Iko Uwais adu akting dengan Jason Statham.

VIVA – Aktor ternama Iko Uwais kembali menunjukkan kemampuan aktingnya di industri film Hollywood. Kali ini, Iko dipastikan akan membintangi film The Expendables 4. Dalam film itu, Iko akan beradu akting dengan sederet aktor dan aktris ternama dunia seperti Jason Statham, Sylvester Stallone, Megan Fox, Dolph Lundgren, Randy Couture dan yang lainnya.

Dilansir dari Deadline, Minggu, 7 November 2021, Iko akan berperan sebagai seorang penjahat dalam film The Expendables 4. Dalam film itu, Iko berperan sebagai mantan perwira militer. Hingga artikel ini dibuat, belum ada keterangan lebih rinci terkait peran yang akan dimainkan Iko dalam film tersebut.

Melalui Instagram pribadinya, Iko mengunggah foto-foto yang menampilkan kebersamaannya dengan Jason Statham. Dalam foto-foto itu, Iko dan Jason sepertinya tengah berada di lokasi syuting film The Expendables 4. Keduanya tampak akrab.

 

Melalui caption yang ditulis dalam unggahannya itu, Iko mengungkapkan rasa syukur karena bisa berteman dengan aktor yang sangat ia hormati yakni Jason Statham. Iko merasa terhormat karena bisa beradu akting dengan Jason Statham.

“Adalah satu hal untuk berteman baik dengan sesama aktor di lokasi syuting. Hal lain jika sesama aktor adalah pria sejati yang Anda hormati dan sangat Anda hormati sejak lama,” tulis Iko dalam bahasa Inggris dikutip VIVA.

“Terima kasih telah menerima saya @jasonstatham. Saya merasa rendah hati dan sangat terhormat untuk berbagi layar dengan Anda. #thexpendables4 #jasonstatham #ikouwais #actionmovies photos by @danielsmithphotography,” tulis Iko menambahkan.

 

Melalui Instagramnya, Jason Statham juga mengungkapkan rasa hormatnya bisa berakting dengan Iko Uwais. Bahkan, aktor laga Hollywood itu memuji sosok Iko yang dinilainya luar biasa berbakat.

"Seorang master yang sesunguhnya dalam permainannya dan pembangkit kecepatan dan keterampilan yang membutuhkan seumur hidup untuk dicapai. Hormat yang luar biasa untuk semua yang kau lakukan brother," tulis Jason.

 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan viva.co.id. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab viva.co.id.
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement