Senin 08 Nov 2021 16:31 WIB

Kasus Kecelakaan Vanessa Angel Naik ke Penyidikan

Vanessa Angel meninggal dunia dalam kecelakaan lalu lintas di jalan tol

Rep: jatimnow.com/ Red: jatimnow.com
Kasus Kematian Vanessa Angel Masuk Penyelidikan
Kasus Kematian Vanessa Angel Masuk Penyelidikan

Surabaya - Kepolisian menaikkan status kasus kecelakaan yang menewaskan artis Vanessa Angel dan Febri Andriansyah (Bibi) dari penyelidikan ke penyidikan.

Serangkaian pemeriksaan, termasuk terhadap pengemudi mobil Tubagus Joddy, sudah dilakukan.

"Sudah naik ke penyidikan. Kemudian juga sudah kami sampaikan, hasil pemeriksaan urine atas nama Tubagus Joddy, hasilnya adalah negatif," jelas Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Gatot Repli Handoko di Mapolda Jatim, Senin (8/11/2021).

Setelah naik ke penyidikan, kata Gatot, Ditlantas Polda Jatim dan Satlantas Polres Jombang langsung melakukan gelar perkara.

"Hari ini rencananya akan dilakukan gelar perkara," tegasnya.

Sementara untuk memperdalam informasi sebagai bahan penyidikan, orang tua Joddy, petugas tol, masyarakat di sekitar lokasi, Siska Lorensa (ART Vanessa), hingga polisi yang datang ke lokasi pasca kecelakaan juga telah dipanggil untuk dimintai keterangan.

Tak hanya itu, informasi dari berbagai media sosial yang dihimpun pihaknya juga bakal dijadikan acuan untuk proses penyidikan.

"Terkait handphone Joddy oleh penyidik sudah diserahkan ke labfor dan bekerja sama dengan Subdit Siber Ditreskrimsus, sudah kami lakukan (pemeriksaan)," jelas Gatot.

"Saat ini masih dilakukan pendalaman lagi. Mengenai hasil penyidikan tidak bisa kami sampaikan karena masuk teknis penyidikan itu sendiri," tandas alumni Akpol 1991 tersebut.

Vanessa Angel dan Febri Andriansyah meninggal dunia di lokasi kecelakaan maut di Tol Jombang, Kamis (4/11/2021). Pasangan artis itu mengalami cidera fatal di kepala sebagaimana hasil otopsi yang dilakukan pihak kepolisian.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan jatimnow.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab jatimnow.com.
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement