Kamis 11 Nov 2021 06:16 WIB

Dewan HAM PBB Desak Krisis Imigran Polandia Segera Diatasi

Imigran yang terjebak di Belarusia beberapa kali mencoba masuk ke Polandia

Rep: Lintar Satria/ Red: Christiyaningsih
Pengungsi Afghanistan. Imigran yang terjebak di Belarusia beberapa kali mencoba masuk ke Polandia. Ilustrasi.
Foto: AP/Olivier Douliery/Pool AFP
Pengungsi Afghanistan. Imigran yang terjebak di Belarusia beberapa kali mencoba masuk ke Polandia. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, JENEWA -- Kepala Dewan Hak Asasi Manusia (HAM) PBB Michelle Bachelet mendesak negara-negara yang terlibat mengatasi krisis imigran 'yang tak dapat ditoleransi' di perbatasan Polandia-Belarusia. Ia mengatakan berdasarkan hukum internasional negara tidak boleh melarang orang meminta suaka.

Imigran yang terjebak di Belarusia beberapa kali mencoba masuk ke Polandia. Warsawa mengumumkan memperketat perbatasan saat Uni Eropa bersiap memberlakukan sanksi pada Belarusia atas krisis imigran yang sedang terjadi.

Baca Juga

Moskow memberi sinyal melanjutkan dukungannya pada Belarusia. Rusia mengirimkan dua pesawat bomber strategis  untuk berpatroli di ruang udara sekutu lamanya itu.

"Saya mendesak negara-negara yang terlibat untuk segera mengambil langkah untuk menurunkan ketegangan dan menyelesaikan situasi yang tak dapat ditoleransi ini sesuai dengan kewajiban mereka berdasarkan hukum hak asasi manusian internasional dan undang-undang pengungsi," kata Bachelet dalam pernyataannya, Rabu (10/11).

Ia menambahkan tindakan kedua belah pihak 'termasuk melalui peningkatkan pengerahan pasukan dan retorika yang menghasut' memperburuk risiko dan kerentanan yang dihadapi pengungsi dan imigran. Bachelet mendesak adanya akses untuk pekerja kemanusiaan, pengacara, dan jurnalis ke orang-orang yang terjebak itu.

"Ratusan pria, wanita, dan anak-anak tidak boleh dibiarkan menghabiskan satu malam lagi di cuaca yang membekukan tanpa penampungan yang memadai, makanan, air, dan perawatan medis," kata Bachelet.

"Berdasarkan hukum internasional, tidak boleh ada yang dicegah untuk mencari perlindungan dan pertimbangan individu harus diberikan untuk melindungi mereka," tambahnya.

Badan Pengungsi PBB (UNHCR) juga mengungkapkan keprihatinan mengenai ratusan imigran yang berkemah dekat perbatasan Belarusia dengan Polandia. UNHCR mendesak agar orang-orang yang rentan tidak digunakan sebagai pion politik.

Uni Eropa menuduh Belarusia mendorong imigran dari Timur Tengah, Afghanistan, dan Afrika masuk dengan ilegal ke Eropa. Tindakan itu diduga dilakukan sebagai bentuk balasan dendam pada blok itu yang telah memberikan sanksi pada Minsk atas pelanggaran hak asasi manusia yang dilakukan pemerintahan Alexander Lukashenko.

sumber : Reuters
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement