Kamis 11 Nov 2021 15:14 WIB

Jokowi Tekankan Pentingnya Stabilitas Politik

Presiden Jokowi menekankan pentingnya stabilitas politik melalui dukungan Nasdem.

Rep: Antara/ Red: Erik Purnama Putra
Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Foto: Lukas - Biro Pers Sekretariat Presiden
Presiden Joko Widodo (Jokowi).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) menekankan pentingnya menjaga stabilitas politik dalam situasi saat ini, melalui dukungan dari partai politik. Salah satunya dalam bentuk dukungan Partai Nasdem di pemerintahan.

"Saya kira bahwa stabilitas politik sangat penting sekali sekarang ini dan dukungan Nasdem, seperti disampaikan bapak ketua (Ketua Umum Nasdem Surya Paloh) saya kira juga diperlukan," ujar Jokowi seusai menghadiri acara HUT ke-10 Partai Nasdem di Jakarta, Kamis (11/11).

Baca: Presiden Jokowi Ingin BUMN Go Global

Jokowi menilai, kekuatan besar yang dimiliki Nasdem sangat menentukan stabilitas administrasi pemerintahan ke depan menuju 2024. Dalam sambutannya pada peringatan HUT ke-10 Partai Nasdem, Jokowi juga menyampaikan pentingnya optimisme sebagai sebuah bangsa besar.

Menurut dia, bangsa Indonesia harus mulai membangun rasa percaya diri sebagai bangsa pemimpin. "Jangan sampai kita kehilangan orientasi itu. Dan itulah yang dinamakan gerakan perubahan, gerakan restorasi, ya di situ," jelas Jokowi.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement