Sabtu 13 Nov 2021 19:02 WIB

Dorong Digitalisasi Produk Lokal, Taman QRIS Diresmikan

Saat ini, perilaku non tunai dalam bertransaksi sedang terus didorong.

Ilustrasi penggunaan QRIS.
Foto: Www.freepik.com
Ilustrasi penggunaan QRIS.

REPUBLIKA.CO.ID, BOYOLALI -- Taman QRIS (QR Code Indonesian Standard) di Desa Digital Giriroto, Kecamatan Ngemplak, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah resmi dibuka. Nobu Bank selaku penggagas sengaja melakukan peresmian pada tanggal 11, bulan 11, dan pukul 11.

Corporate Secretary Nobu Bank Mario Satrio mengatakan, peresmian Taman QRIS ini sekaligus menandai dukungan terhadap Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI), yang telah diluncurkan Pemerintah sejak tahun 2020 lalu. 

Baca Juga

photo
Taman QR Code Indonesian Standard di Desa Digital Giriroto, Kecamatan Ngemplak, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah resmi dibuka. - (Dok. Web)

"Bentuk dukungan yang Nobu Bank hadirkan adalah program promo 'Sebelas-Sebelas', berupa cashback 11% yang diperuntukkan khusus bagi pengguna mobile banking NOBUNEO untuk setiap transaksi yang menggunakan QRIS, di merchant manapun di seluruh Indonesia," ujar dia dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (13/11).

Pada kesempatan yang sama, pihaknya juga menyerahkan bantuan Kredit UMKM berbunga ringan kepada pelaku usaha kecil di Giriroto, serta bantuan untuk pembangunan fasilitas warga yang diterima secara simbolis oleh Kepala Desa Giriroto.

"Adanya perubahan perilaku transaksi dari tunai menjadi non tunai, meskipun awalnya sulit, namun masyarakat Desa Giriroto memiliki kemauan dan kemampuan untuk beradaptasi serta memanfaatkan berbagai peluang di era digital untuk meningkatkan kesejahteraanya," kata dia.

Taman QRIS diharapkan dapat menginsipirasi dan mendorong desa-desa lain untuk melakukan hal yang sama. Diharapkan, ini bisa dijadikan tantangan sebagai peluang di era digital guna mendukung aktivitas usaha ataupun bisnis agar tetap bisa bertahan dan bertumbuh. 

Kepala Kantor Otoritas Jasa Keuangan Solo Eko Yunianto menyambut baik langkah-langkah Nobu Bank selama ini, khususnya terkait pengembangan Laku Pandai. Dia berharap aktivitas ini dapat terus dikembangkan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. 

Senada dengan Kepala OJK Solo, Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Solo Nugroho Joko Prastowo juga mengapresiasi langkah memperkenalkan transaksi non tunai berbasis QRIS kepada masyarakat, khususnya di Giriroto. Menurutnya, upaya ini menjadi bagian dari langkah digitalisasi transaksi keuangan, sebagaimana yang didorong oleh Bank Indonesia. Lebih jauh diharapkan agar UMKM di Giriroto tidak hanya memasarkan produknya secara lurinh, juga bisa merambah pasar daring agar semakin berkembang. 

"Semoga peresmian Taman QRIS dan dukungan Nobu Bank terhadap Gernas BBI dapat menjadi semangat baru bagi pelaku UMKM untuk terus berinovasi, dan menciptakan produk lokal yang berdaya saing tinggi," kata dia.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement