Selasa 16 Nov 2021 09:55 WIB

Adele Ungkap Alasan Sesungguhnya Turunkan Berat Badan

Adele berolahraga tiga kali per hari bukan untuk turunkan berat badan.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Reiny Dwinanda
Penyanyi asal Inggris, Adele, berhasil menurunkan berat badannya sebanyak 45 kg.
Foto: EPA
Penyanyi asal Inggris, Adele, berhasil menurunkan berat badannya sebanyak 45 kg.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyanyi Adele berhasil menurunkan berat badannya sebanyak 45 kilogram berkat olahraga tiga kali per hari. Ternyata, motivasi utamanya melakukan olahraga secara tekun adalah untuk mengatasi gangguan kecemasan yang dia alami.

"Saya mengalami serangan cemas yang paling menakutkan setelah saya meninggalkan pernikahan saya," jelas Adele, seperti dilansir Hello Magazine, Selasa (16/11).

Baca Juga

Ketika serangan cemas terjadi, Adele merasa tubuhnya seperti lumpuh total. Kondisi ini sangat membingungkan penyanyi "Easy On Me" itu karena dirinya seakan tak memiliki kontrol atas tubuhnya sendiri.

Adele kemudian menyadari bahwa olahraga dapat meringankan gangguan kecemasan yang dia alami. Sejak itulah, penyanyi dan penulis lagu asal Inggris ini mulai melakukan olahraga setiap hari.

"(Olahraga) sangat berkontribusi dalam membantu saya memperbaiki pikiran saya," jelas Adele yang akan meluncurkan album 30 itu.

 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement