Selasa 16 Nov 2021 14:17 WIB

Gubernur Kalteng, Sugianto Kunjungi Warga Terdampak Banjir

Gubernur menyempatkan diri berdialog dengan warga pengungsi banjir

Gubernur Kalteng  H. Sugianto Sabran, melakukan pemeriksaan kondisi tenda pengungsian masyarakat terdampak banjir di sejumlah wilayah di Kota Palangka Raya. Gubernur Sugianto ingin memastikan sendiri kondisi di lokaasi sekitar banjir dan kesiapan tenda pengungsian warga, Selasa dini hari ( 16/11)
Foto: istimewa
Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran, melakukan pemeriksaan kondisi tenda pengungsian masyarakat terdampak banjir di sejumlah wilayah di Kota Palangka Raya. Gubernur Sugianto ingin memastikan sendiri kondisi di lokaasi sekitar banjir dan kesiapan tenda pengungsian warga, Selasa dini hari ( 16/11)

REPUBLIKA.CO.ID, PALANGKA RAYA--Gubernur Kalteng  H. Sugianto Sabran, melakukan pemeriksaan kondisi tenda pengungsian masyarakat terdampak banjir di sejumlah wilayah di Kota Palangka Raya. Gubernur Sugianto ingin memastikan sendiri kondisi di lokaasi sekitar banjir dan kesiapan tenda pengungsian warga, Selasa dini hari ( 16/11)

Gubernur Sugianto beranjak dari rumah jabatan pukul 00.00  WIB, menuju ke wilayah Jalan Pelatuk II, di lokasi Gubernur bertemu Walikota Palangka Raya Fairid Nafarin yang juga melakukan pemeriksaan kondisi banjir dan pengungsian warga.

Baca Juga

Kedua kepala daerah itu saling berkoordinasi untuk melakukan upaya penanganan  dampak banjir serta kesiapan tenda pengungsian dan kesiapan dapur umum.

Di lokasi, Gubernur didampingi Plt.. Kalaksa BPBPK Prov. Kalteng Erlin Hardi dan pihak terkait Pemerintah Kota Palangka Raya. Gubernur Sugianto menyambangi warga terdampak banjir khususnya yang berada di tenda-tenda pengungsian, sembari berdialog untuk menyerap aspirasi warga. “Kebetulan bertemu pak Wali Kota di lokasi tenda pengungsian, kami lakukan diskusi  lapangan terkait penanganan dan kesiapsiagaan untuk membantu warga. Kami juga mengarahkan BPBPK dan Dinas Sosial Provinsi untuk koordinasi dengan Kabupaten/Kota dalam upaya penanganan terhadap dampak banjir saat ini.  Kita do’akan semoga banjir ini cepat surut,” kata Sugianto, yang segera memeriksa lokasi banjir lainnya.

Selanjutnya Gubernur Sugianto didampingi Erlin Hardi menuju SDN 1 Langkai, untuk mengecek dan memastikan adanya sarana membantu warga di pengungsian sementara hingga menuju ke Pelabuhan Rambang, Jalan Riau, untuk mengecek kondisi di wilayah Jalan Kalimantan, Puntun dan sekitarnya. “Kami menghimbau warga untuk sabar dan pemerintah berupaya melakukan penanganan dan bantuan secara cepat terhadap kondisi banjir saat ini,” ucapnya, seraya memberikan selimut kepada anak kecil yang tertidur pulas disamping ibunya.

Diketahui, hujan yang terus mengguyur Kota Palangka Raya, membuat debit air sungai kahayan naik hingga air meninggi secara cepat. Di sejumlah wilayah di pinggiran bantaran sungai mulai terdampak banjir. Tidak hanya di Kota Palangka Raya, juga di wilayah Katingan dan daerah lainya, dengan intensitas sedang serta cukup tinggi. Pemerintah Kota Palangka Raya sendiri sudah menetapkan status tanggap darurat selama 14 hari kedepan.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا تُوْبُوْٓا اِلَى اللّٰهِ تَوْبَةً نَّصُوْحًاۗ عَسٰى رَبُّكُمْ اَنْ يُّكَفِّرَ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَيُدْخِلَكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۙ يَوْمَ لَا يُخْزِى اللّٰهُ النَّبِيَّ وَالَّذِيْنَ اٰمَنُوْا مَعَهٗۚ نُوْرُهُمْ يَسْعٰى بَيْنَ اَيْدِيْهِمْ وَبِاَيْمَانِهِمْ يَقُوْلُوْنَ رَبَّنَآ اَتْمِمْ لَنَا نُوْرَنَا وَاغْفِرْ لَنَاۚ اِنَّكَ عَلٰى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌ
Wahai orang-orang yang beriman! Bertobatlah kepada Allah dengan tobat yang semurni-murninya, mudah-mudahan Tuhan kamu akan menghapus kesalahan-kesalahanmu dan memasukkan kamu ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, pada hari ketika Allah tidak mengecewakan Nabi dan orang-orang yang beriman bersama dengannya; sedang cahaya mereka memancar di hadapan dan di sebelah kanan mereka, sambil mereka berkata, “Ya Tuhan kami, sempurnakanlah untuk kami cahaya kami dan ampunilah kami; Sungguh, Engkau Mahakuasa atas segala sesuatu.”

(QS. At-Tahrim ayat 8)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement