Selasa 16 Nov 2021 15:06 WIB

Teguh, Pilih Bisnis Dimsum daripada Berkarier Manajer Bank

Teguh memulai berjualan dengan keluar masuk bazar untuk memasarkan produknya.

Rep: Rusdy Nurdiansyah/ Red: Andi Nur Aminah
Teguh dan istrinya Septin Aldila, memilih mengembangkan usaha dimsum dan meninggalkan pekerjaannya di salah satu bank.
Foto: Jagalilin
Teguh dan istrinya Septin Aldila, memilih mengembangkan usaha dimsum dan meninggalkan pekerjaannya di salah satu bank.

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Usia muda, berada di posisi karier yang bagus di sebuah bank sebagai manajer, namun Teguh (36) tidak berpuas diri. Ada perasaan yang membuatnya terus mencari agar keberkahan dan kebermanfaatan hidupnya lebih baik dari apa yang saat itu sudah didapatkan.

Mantan manajer terbaik bank swasta, tak membuat Teguh malu keluar masuk bazar memasarkan produknya demi meraih impian menjadi pengusaha sukses. Meski sempat ditentang keluarga, namun semangat Teguh tak padam, malah kian membara. 

Baca Juga

Teguh banting stir dan memilih resign pada 2015, untuk memulai membuka usaha sendiri. Kini pria asal Jambi dan saat ini berdomisili di Kota Depok patut berbangga usahanya terus bertumbuh dan jauh melebihi apa yang didapatnya ketika bekerja dulu.

Tidak banyak orang berani ambil keputusan untuk keluar dari zona nyaman. Terlebih jika di tempat kerjanya sudah menduduki jabatan level atas sebagai manajer bank lalu nekat keluar dari zona nyamannya demi menjadi wirausahawan. 

Memang, jiwa usaha Teguh, sudah terlihat ketika masih kuliah. Pria lulusan S1 Ekonomi Universitas Padjajaran dan lulusan S2 MBA ITB ini pernah melakukan bisnis jual beli handphone dan menyewakan sepeda motor untuk para mahasiswa pertukaran pelajar dari Belanda. 

"Saya dulu branch manager di salah satu bank. Karir saya pada saat itu bagus. Saya sering mendapatkan penghargaan yang tidak semua karyawan bisa dapat seperti itu. Dapat penghargaan Best Achiever," ujar Teguh.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement