Kamis 25 Nov 2021 00:42 WIB

Persib Harusnya Cetak Lebih Banyak Gol ke Gawang Persiraja

Persib mengalahkan Persiraja 4-0 dalam laga pekan ke-13 Liga 1.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Israr Itah
Pesepak bola Persib Bandung Frets Butuan (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Persiraja Banda Aceh M. Rifaldi (kiri) saat pertandingan Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, Rabu (24/11/2021). Dalam pertandingan tersebut Persib Bandung berhasil mengalahkan Persiraja Banda Aceh dengan skor 4-0.
Foto: ANTARA/Ananda Erlangga
Pesepak bola Persib Bandung Frets Butuan (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Persiraja Banda Aceh M. Rifaldi (kiri) saat pertandingan Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, Rabu (24/11/2021). Dalam pertandingan tersebut Persib Bandung berhasil mengalahkan Persiraja Banda Aceh dengan skor 4-0.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung menaklukkan Persiraja Banda Aceh dengan skor telak 4-0 dalam laga pekan ke-13 Liga 1 2021/2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (24/11). Hasil ini memastikan Persib ada di posisi dua klasemen dengan 28 poin. 

Walau telah menang besar pelatih Persib Robert Rene Alberts mengklaim timnya seharusnya bisa mencetak lebih banyak gol ke gawang Laskar Rencong. Ia menyoroti banyaknya peluang yang didapatkan timnya.

Baca Juga

"Sayangnya kami tidak bisa mencetak lebih banyak gol dan itu suatu hal yang kami soroti. Skor kali ini 4-0 tapi sebenarnya kami bisa menang hingga 5-0 atau 6-0. Namun yang pasti kami pantas untuk menang, pantas mendapatkan tiga poin," kata Robert usai laga.

Dia mengakui puas melihat bagaimana tim melancarkan serangan ke lini pertahanan Persiraja. Peluang yang bisa menjadi gol dinilainya bisa menambah motivasi timnya. 

Pada saat yang sama, Robert mendoakan pemain Persiraja Ramadhan agar segera pulih. Ramadhan dilarikan ke rumah sakit setelah terkena benturan keras ke dadanya. 

"Saya harap pemain Persiraja bisa kembali pulih karena dia butuh bernapas, saya harap dia tidak mengalami cedera serius," kata Robert. 

Laga selanjutnya Persib akan menghadapi Arema FC. Kedua tim pun berada di tiga besar klasemen yang saat ini masih dipimpin oleh Bhayangkara FC.

"Arema juga perlahan mulai naik. Jadi seperti yang pernah saya katakan sejak awal, mereka adalah tim yang harus diwaspadai," kata Robert.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement