Rabu 01 Dec 2021 00:14 WIB

Lenovo Rilis Laptop Paling Ringan di Dunia

Lenovo Yoga Slim 7 Carbon menghadirkan sistem operasi Windows 11.

Rep: Santi Sopia/ Red: Dwi Murdaningsih

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Lenovo Indonesia memperkenalkan Lenovo Yoga Slim 7 Carbon sebagai laptop OLED 14 inci yang diklaim paling ringan di dunia. Seri laptop Yoga terbaru ini adalah laptop Yoga pertama di Indonesia ini menghadirkan sistem operasi Windows 11. 

Budi Janto, General Manager Lenovo Indonesia mengatakan melalui lini PC premium, Lenovo membawa teknologi yang lebih cerdas untuk dapat memberdayakan pelanggan melalui produktivitas, hiburan, dan kehidupan yang lebih cerdas. Lenovo melakukan evolusi PC menjadi lebih cepat, mobile, portable, dan bertenaga untuk memenuhi ekspektasi masyarakat. 

Baca Juga

“Dengan hardware dan software generasi terbaru di dalamnya, kami memberikan sebuah laptop premium tanpa kompromi bagi para pengguna, yang menjadi ‘paket lengkap’ baik dari sisi performa, portabilitas, durabilitas, keamanan hingga layanan garansi,” kata Budi, Selasa (30/11).

Pengguna dapat menentukan laptop yang diinginkan sesuai kebutuhan pada jajaran laptop Lenovo bertenaga AMD RyzenTM 5000 Series Mobile Processor. Ini merupakan inovasi terobosan arsitektur core "Zen 3" yang dibangun pada proses industri teknologi fabrikasi 7 nm. 

Lenovo Yoga Slim 7 Carbon hadir dengan varian AMD Ryzen™ 7 5800U Mobile Processor dan IdeaPad Slim 5 Pro bertenaga up to AMD Ryzen™ 7 5800H Mobile Processor. 

“Kami melihat kebutuhan pengguna akan perangkat mobile yang mendukung pekerjaan, tugas berat, dan multitasking kian meningkat,” kata Dustin Beadle, AMD APAC Consumer Lead.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
سَيَقُوْلُ الْمُخَلَّفُوْنَ اِذَا انْطَلَقْتُمْ اِلٰى مَغَانِمَ لِتَأْخُذُوْهَا ذَرُوْنَا نَتَّبِعْكُمْ ۚ يُرِيْدُوْنَ اَنْ يُّبَدِّلُوْا كَلٰمَ اللّٰهِ ۗ قُلْ لَّنْ تَتَّبِعُوْنَا كَذٰلِكُمْ قَالَ اللّٰهُ مِنْ قَبْلُ ۖفَسَيَقُوْلُوْنَ بَلْ تَحْسُدُوْنَنَا ۗ بَلْ كَانُوْا لَا يَفْقَهُوْنَ اِلَّا قَلِيْلًا
Apabila kamu berangkat untuk mengambil barang rampasan, orang-orang Badui yang tertinggal itu akan berkata, “Biarkanlah kami mengikuti kamu.” Mereka hendak mengubah janji Allah. Katakanlah, “Kamu sekali-kali tidak (boleh) mengikuti kami. Demikianlah yang telah ditetapkan Allah sejak semula.” Maka mereka akan berkata, “Sebenarnya kamu dengki kepada kami.” Padahal mereka tidak mengerti melainkan sedikit sekali.

(QS. Al-Fath ayat 15)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement