Kamis 02 Dec 2021 17:40 WIB

Menang Besar atas Everton, Liverpool Samai Rekor 39 Tahun

Sebelumnya the Reds juga pernah membantai the Toffees tahun 1982.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Pemain Liverpool Mohamed Salah, tengah, merayakan dengan rekan setimnya setelah mencetak gol ketiga timnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Everton dan Liverpool di Goodison Park di Liverpool, Inggris, Rabu, 1 Desember 2021.
Foto: AP/Jon Super
Pemain Liverpool Mohamed Salah, tengah, merayakan dengan rekan setimnya setelah mencetak gol ketiga timnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Everton dan Liverpool di Goodison Park di Liverpool, Inggris, Rabu, 1 Desember 2021.

REPUBLIKA.CO.ID, MERSEYSIDE -- Liverpool kali pertama berhasil menang dengan besar dari rival sekota Everton. Kemenangan itu bahkan didapat di Stadion Goodison Park dalam lanjutan pekan ke-14 Liga Primer Inggris 2021/2022.

Keempat gol armada Juergen Klopp dicetak oleh Jordan Henderson, Diogo Jota, dan brace Mohamed Salah. Sementara gol semata wayang the Toffees lahir dari Demarai Gray menit ke-38.

Baca Juga

The Reds memang telah mendominasi pertemuan melawan Everton sejak pergantian abad dan tidak pernah kalah dalam derby tandang sejak 2010, tetapi delapan dari sembilan perjalanan terakhir mereka di Stanley Park berakhir imbang.

Sebagaimana dilansir Sportsmole, Kamis (2/12) keberhasilan Liverpool menyarangkan empat gol di Goodison Park menjadi yang pertama kalinya bisa mereka lakukan.

Sebelumnya the Reds juga pernah membantai the Toffees di markasnya sendiri November 1982, kala menang dengan skor telak lima gol tanpa balas saat masih diasuh Bob Paisley.

Ini juga merupakan pertandingan liga ketiga berturut-turut di mana Liverpool telah mencetak empat gol, dan pertandingan ke-18 berturut-turut di semua kompetisi di mana mereka telah mencetak beberapa gol rekor baru untuk klub papan atas Inggris.

 

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 10 8 1 1 19 13 25
2 Manchester City Manchester City 10 7 2 1 21 10 23
3 Nottingham Forest Nottingham Forest 10 5 4 1 14 7 19
4 Chelsea Chelsea 10 5 3 2 20 8 18
5 Arsenal Arsenal 10 5 3 2 17 6 18
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement