Senin 06 Dec 2021 00:06 WIB

Tom Holland Minum Lewat 'Mata' Saat Pakai Kostum Spider-Man

Tom Holland punya solusi untuk minum saat mengenakan kostum Spider-Man.

Rep: Farah Noersativa/ Red: Qommarria Rostanti
Aktor Tom Holland, minum lewat
Foto: Marvel/Sony
Aktor Tom Holland, minum lewat

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES --  Memakai kostum superhero mungkin keren di mata banyak penggemar. Namun, makan dan minum mungkin menjadi permasalahan utama karena tak mungkin melakukannya saat menggunakan kostum yang menutupi mulut. 

Hal itu terjadi pada Tom Holland, pemeran Spider-Man, dalam Marvel Cinematic Universe (MCU). Dilansir di laman Screen Rant pada Ahad (5/12), Holland mengatakan punya solusi untuk minum saat mengenakan kostum. Dia memasukkan selang melalui rongga mata kostum kepalanya, karena itu merupakan satu-satunya akses kostum.

Baca Juga

“(Dengan kostum ini, saya bisa makan) beberapa hal. Pada dasarnya mereka hanya memasang (mata), sehingga mata bisa keluar,” ujar Holland di "The Graham Norton Show". 

Aktor berusia 25 tahun itu juga mengatakan, ada lubang di bagian bawah rongga mata. Melalui lubang itu, dia bisa memasukkan selang minuman ke dalam mulutnya. 

“Ada lubang di bawah rongga mata tempat kami dulu bisa memasukkan tabung ke bawah dan saya bisa minum tanpa melepas kostum, karena itu membutuhkan banyak waktu,” kata dia. 

Dia juga menceritakan, pada kostum Spider-Man bagian kepala, pernah dipasang beberapa kipas atau berfungsi dengan cara mengkliknya. Di bagian itu pula, terdapat baterai panas untuk kipas tersebut. “Anda dapat mengklik dan kipas itu akan mendinginkan saya. Mereka bekerja sekali,” kata Holland. 

Dalam wawancara yang sama, Zendaya, lawan mainnya juga mengatakan, sering khawatir jika Holland harus muntah saat menggunakan kostum. Sebab, kostum itu diatur menjadi satu kesatuan pada bagian kepala. 

“Saya suka bertanya-tanya dan khawatir, mungkin saja dia merasakan sesuatu karena dia terlalu bekerja keras, lalu dia memuntahkan sesuatu? Kita tidak tahu. Maka jika akan ada sesuatu, saya selalu menyuruh orang-orang untuk menolongnya,” kata Zendaya. 

Dari cerita ini, bisa disimpulkan Tom Holland sebenarnya menghabiskan banyak waktu dalam kostum itu. Banyak film superhero hampir secara eksklusif menggunakan CGI untuk membuat pahlawan mereka ketika mereka bertopeng.

Meskipun teknik ini pasti akan digunakan di banyak tempat selama film, menarik untuk mengetahui  akan ada aksi kinetik tertentu yang dilakukan oleh manusia dalam kostum sungguhan setidaknya untuk beberapa bagian film, yang membantu adegan lebih halus.

Tom Holland pertama kali mengenakan setelan Spider-Man di film Captain America: Civil War 2016, di mana ia direkrut Iron Man untuk membantu selama perkelahian di lapangan terbang. Trilogi solonya dimulai dengan Spider-Man: Homecoming pada tahun berikutnya. 

Penampilannya berlanjut di dua film tim Avengers berikutnya. Meskipun kemunculan Spider-Man lebih lanjut di MCU dipertanyakan karena negosiasi yang rumit antara Marvel dan Sony, perusahaan yang memiliki hak atas karakter tersebut, telah dikonfirmasi bahwa Holland akan kembali dalam trilogi Spider-Man baru pada masa depan fase MCU.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement