REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, melakukan perombakan besar-besaran di starting line-up The Reds kala melawat ke kandang AC Milan pada laga pamungkas penyisihan Grup B, Rabu (8/12) dini hari WIB. Hanya Allison, Sadio Mane, dan Mohamed Salah yang tetap menghuni starting line-up The Reds dibanding saat membungkam Wolves, 1-0, akhir pekan lalu.
Pencetak gol semata wayang The Reds di laga itu, Divock Origi, dipercaya tampil sejak menit pertama di laga ini. Origi akan mendampingi Mane dan Salah di lini depan Liverpool.
Di jantung pertahanan, Nathaniel Phillips diduetkan dengan Ibrahim Konate. Sedangkan di lini tengah The Reds, Klopp memberikan kepercayaan pada pemain muda, Tyler Morton.
Pemain berusia 19 tahun itu ditempatkan bersama Takumi Minamino dan Oxlade-Chamberlain. Klopp melakukan rotasi di starting line-up menyusul keberhasilan Liverpool yang telah memastikan satu tempat di babak 16 besar.
Sementara dari kubu tim tuan rumah, pelatih AC Milan, Stefano Pioli, menurunkan pemain terbaik yang tengah dimiliki I Rossoneri saat ini. Zlatan Ibrahimovic menjadi opsi terbaik yang dimiliki Pioli sebagai ujung tombak serangan Milan usai cedera yang dialami Ante Rebic dan Olivier Giroud.
Ibrahimovic ditopang oleh Brahim Diaz, Rade Krunic, dan Junior Messias. Di posisi gelandang bertahan, Sando Tonalli kembali diduetkan dengan Franck Kessie. Begitu pula dengan kehadiran kembali Fikayo Tomori, yang sempat absen di beberapa laga terakhir lantaran mengalami cedera.
Tomori akan berduet dengan Alessio Romagnoli, yang menggantikan Simon Kjaer akibat cedera.
Pada laga lain, Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, terpaksa menempatkan Geofrey Kondogbia sebagai bek tengah saat melawat ke markas Porto pada laga pamungkas penyisihan Grup B Liga Champions, Rabu (8/12) dini hari WIB. Pemain yang berposisi asli sebagai gelandang bertahan itu menjadi tandem Sime Vrjalsko di jantung pertahanan.
Hal ini dilakukan Simeone lantaran cedera yang dialami Stefan Savic dan Jose Gimenez. Pun dengan sanksi larangan bertanding terhadap Felipe. Mario Hermoso dipercaya menempati sisi kiri pertahanan Los Rojiblancos, sedangkan Marcos Llorente ditempatkan di bek kanan.
Sementara di lini tengah, Koke dan Rodrigo De Paul dipercaya menjaga keseimbangan permainan Los Rojiblancos. Untuk urusan mencetak gol, Simeone mengandalkan duet Luis Suarez dan Antoine Griezmann, yang diapit Yannick Carrasco dan Thomas Lemar.
Kendati begitu, motivasi serupa juga dimiliki oleh tim tuan rumah di laga ini. Terlebih, pelatih Porto, Sergio Conceicao, pun mendapatkan suntikan berharga terkait kesiapan anak-anak asuhnya, terutama yang sempat mengalami cedera.
Bek tengah veteran Porto, Pepe, sudah cukup bugar untuk bisa diturunkan di laga ini usai sempat mengalami cedera. Selain itu, Marko Grujic juga sudah bisa merumput setelah pulih cedera ringan.
Di sisi sayap, Concecaio kembali mengandalkan winger asal Kolombia, Luis Diaz, yang telah mencetak 12 gol di semua ajang pada awal musim ini. Sedangkan di ujung serangan, Evanilson dan Mehdi Taremi diharapkan bisa membongkar pertahanan Los Rojiblancos.
Susunan Pemain AC Milan vs Liverpool:
AC Milan (4-2-3-1)
Pelatih: Stefano Pioli
Kiper: Maignan;
Belakang: Kalulu, Tomori, Romagnoli, Theo Hernandez;
Tengah: Tonali, Kessie; Messias, Brahim Diaz, Krunic;
Depan: Ibrahimovic
Liverpool (4-3-3)
Pelatih: Jurgen Klopp
Kiper: Alisson
Belakang: N Williams, Konate, Phillips, Tsimikas;
Tengah: Minamino, Morton, Oxlade-Chamberlain;
Depan: Salah, Origi, Mané