Senin 13 Dec 2021 00:29 WIB

Ancelotti Pastikan Benzema Bisa Tampil di Derbi Madrid

Striker Real Madrid Karim Benzema sudah berlatih dan siap tampil kontra Atletico.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Striker Real Madrid, Karim Benzema. Benzema sudah berlatih usai pulih dari cedera dan siap tampil kontra Atletico Madrid, Senin (13/12) dini hari WIB.
Foto: EPA-EFE/Ballesteros
Striker Real Madrid, Karim Benzema. Benzema sudah berlatih usai pulih dari cedera dan siap tampil kontra Atletico Madrid, Senin (13/12) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Beberapa saat lagi, sebuah bigmatch berlangsung dalam lanjutan La Liga Spanyol musim 2021/2022. Real Madrid menjamu Atletico Madrid di Stadion Santiago Bernabeu, Senin (13/12) dini hari WIB.

Pelatih El Real, Carlo Ancelotti, bereaksi. Jelas, ia mengetahui duel seperti apa yang akan dijalani skuadnya. Pertanyaannya, apakah Los Blancos bisa menurunkan kekuatan penuh?

Baca Juga

Ini mengingat striker andalan Madrid Karim Benzema sempat mengalami cedera hamstring. Terkait hal itu, Don Carlo memberikan kabar baik untuk penggemar si putih. Benzema siap diturunkan.

"Dia telah berlatih dengan baik. Dia akan tersedia. Dia akan bermain," kata juru taktik berkebangsaan Italia ini, dikutip dari Marca.

Ancelotti memuji kerja keras tim medis Madrid. Perlahan tapi pasti, satu per satu penggawa Madrid menuju kesembuhan. Hanya Dani Ceballos yang masih mendekam di ruang perawatan.

Ancelotti menyanjung pelatih Atletico, Diego Simeone. Menurutnya, pria Argentina itu telah membuat Los Rojiblancos menjadi salah satu tim terbaik di Eropa.

Kini, pendekatan dan karakteristik Simeone juga menjadi ciri khas pemilik Wanda Metropolitano. Alhasil, klub tersebut sulit mencari entrenador lain.

"Saya berharap apa yang terjadi pada Simeone, juga bisa terjadi pada saya, untuk bertahan di sebuah klub selama bertahun-tahun," ujar Ancelotti.

El Real tak terkalahkan dalam 12 laga terakhir. Hitungannya dari berbagai kompetisi. Sebanyak 11 partai berhasil dimenangkan.

Sisanya, satu duel berkesudahan imbang. Ini modal berharga jelang pertempuran di derbi Madrid.

"Ada tiga poin yang dipertaruhkan. Sangat emosional melawan rival yang hebat," jelas Don Carlo.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 14 11 1 2 42 28 34
2 Real Madrid Real Madrid 13 9 3 1 28 17 30
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 14 8 5 1 21 13 29
4 Villarreal Villarreal 13 7 4 2 25 4 25
5 Athletic Club Athletic Club 14 6 5 3 20 7 23
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement