REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Universitas Nusa Mandiri (UNM) mengadakan Lomba Bussiness Plan Competition 2022 dengan tema “Take Action n Trust Your Self to be Entrepreneur”. Lomba ini merupakan bagian agenda dari kegiatan Nusa Mandiri Entrepreneur Center (NEC).
Marulloh, selaku kepala bagian NEC menyampaikan bahwa, tujuan dari pendidikan bukan hanya mencari kerja tetapi juga menciptakan lapangan pekerjaan melalui jalur bisnis (entrepreneur).
“Lomba ini terbuka untuk siswa/i SMA sederajat di seluruh wilayah Indonesia, baik secara individu maupun kelompok. Adapun persyaratan untuk mengikuti kegiatan ini harus terdaftar sebagai siswa/i aktif SMA sederajat, membuat proposal bisnis, dan menyertakan surat pengantar dari sekolah untuk mengikuti kegiatan tersebut,” ujarnya dalam rilis yang diterima, Kamis (9/12).
Bidang bisnis yang dilombakan, katanya, ada tiga bidang yakni bidang kuliner, umum dan kreatif. Pendaftaran peserta dan penyerahan proposal dibuka sejak 1-24 Desember 2021, kemudian proses seleksi proposal akan dilaksanakan pada 3-5 Januari 2022, sedangkan untuk pengumuman finalis akan diumumkan 7 Januari 2022.
“Dan untuk babak Final akan dilaksanakan pada 14 Januari 2022. Lalu, pengumuman pemenang lomba akan diumumkan pada 17 Januari 2022 mendatang. Semua tahapan lomba dilakukan secara daring dengan memanfaatkan google form dan media meeting online Zoom,” ungkapnya
Sementara itu, Ishak Kholil, selaku panitia lomba berharap, kegiatan lomba bisnis plan ini, dapat memberikan pengalaman kepada siswa/i SMA sederajat untuk dapat mengembangkan potensi entrepreneur mereka sejak dini. “Sehingga tidak hanya memiliki prestasi akademik dengan nilai yang bagus, namun juga memiliki prestasi non akademik pada skill entrepreneurship,” katanya.
Ia menyebutkan pemenang dari lomba ini akan mendapatkan piala, sertifikat dan bingkisan yang menarik, serta pengalaman berkompetisi yang berguna untuk portofolio dari para peserta lomba.
“Ayo, tantang dirimu dan tim untuk menaklukan tantangan bisnis plan dalam lomba Universitas Nusa Mandiri (UNM) Bussiness Plan 2022, Take your Action n Trust Your Self to be Entrepreneur,” ajaknya.