Rabu 15 Dec 2021 21:46 WIB

Layanan "Jemput Bola" bagi Konsumen Mobil Bekas, Begini Ceritanya

Target pasar OtoDeals merupakan generasi muda yang paham teknologi digital

Red: Hiru Muhammad
Pembelian mobil bekas dapat dilakukan secara online, bahkan konsumen dapat  melakukan test drive  kendaraan idaman yang diantar petugas ke rumah
Foto: istimewa
Pembelian mobil bekas dapat dilakukan secara online, bahkan konsumen dapat melakukan test drive kendaraan idaman yang diantar petugas ke rumah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Bisnis mobil bekas memang memiliki daya tarik tersendiri. Harganya yang ditawarkan lebih miring dibanding unit baru, membuat mobil bekas menjadi idaman banyak orang. Khususnya bagi mereka yang baru memiliki kendaraan untuk pertama kalinya. 

Saat ini sebagian besar peminat mobil cenderung mempertimbangkan investment value dan kondisi finansial, sehingga membeli mobil bekas menjadi solusi untuk memenuhi kebutuhan mobilitasnya.

Baca Juga

Bahkan adanya pandemi Covid-19 ini tidak terlalu berdampak bagi animo konsumen mobil bekas. Hal itu tidak terlepas dari upaya "jemput bola" yang dilakukan penjual dalam menawarkan produk yang mereka pasarkan. Aksi "jemput bola" itu dilakukan melalui aplikasi yang dapat digunakan konsumen untuk berselancar di dunia maya mencari kendaraan idaman.

Nurfadilah, Senior Manager Marketing MPMX-OtoDeals menyampaikan banyak peminat dari berbagai kalangan, secara khusus target pasar OtoDeals merupakan generasi muda yang paham teknologi digital dan mengutamakan kemudahan dalam memperoleh barang atau jasa yang dibutuhkan. "Semuanya aktivitas tersedia dan bisa dilakukan melalui fitur yang tersedia di website OtoDeals," katanya.