Gim MOBA Asli Indonesia Hadir pada Platform IOS

Red: Fernan Rahadi

Lokapala, gim Multiplayer Online Battle Area (MOBA) besutan anak bangsa Indonesia saat dipertandingkan di eksibisi eSports PON XX Papua 2021.
Lokapala, gim Multiplayer Online Battle Area (MOBA) besutan anak bangsa Indonesia saat dipertandingkan di eksibisi eSports PON XX Papua 2021. | Foto: telkom

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kabar yang ditunggu-tunggu para pecinta gim (gamer) akhirnya telah tiba. Senin (13/12) pekan lalu, Multiplayer Online Battle Arena (MOBA) asli nusantara berjudul Lokapala: Saga of the Six Realms yang dikembangkan oleh Anantarupa Studios resmi dirilis di platform IOS.

Dalam siaran pers yang diterima Republika, Senin (20/12), Lokapala: Saga of the Six Realms adalah MOBA pertama yang sepenuhnya dikembangkan di Indonesia dan terinspirasi dari mitologi, sejarah, dan budaya Indonesia. Dalam gim ini, kamu bisa berperang 5 lawan 5 yang seru bersama teman atau pemain lain.

Gim MOBA pertama yang diciptakan oleh pengembang lokal ini, sebenarnya sudah resmi diliris sejak tahun lalu (20/5/2020). Namun saat itu Lokapala hanya tersedia untuk platform Android saja. Dengan resminya perilisan game Lokapala di platform IOS yang sudah ditunggu sekali kehadirannya oleh pengguna iPhone, tentu akan semakin banyak ksatriya yang akan bergabung di Svaka Lokapala.

Terlebih lagi, skema kompetitif Esports gim Lokapala saat ini sudah berkembang sangat pesat. Lokapala untuk pertama kalinya hadir di acara Piala Presiden Esports 2021, ini merupakan bukti bahwa karya Indonesia mampu bersaing dengan produk luar negeri. Bahkan, sebelumnya Lokapala telah sukses hadir di eksibisi Esports Pon XX Papua 2020 lalu.

Selain itu, Lokapala juga menghadirkan beberapa turnamen resmi yang diselenggarakan oleh pihak publisher PT Melon Indonesia seperti Lokapala Minor League, Friday Battle dan Fast Tournament. Tentu saja dengan hadirnya game Lokapala di platform IOS akan mengundang lebih banyak Ksatriya untuk bersaing di skena kompetitif.

Lokapala berasal dari Bahasa Sanskerta yang artinya pelindung dari jagat (the guardians of realm). Game ini punya beberapa fitur menarik yang pastinya akan membuat kamu betah untuk memainkannya, seperti Yantra System, Rank System, Shop, Rakshasa, Ganking Lane, Vahana, dan The Ancient One.

Hal yang jadi pembeda antara Lokapala dengan MOBA sejenis, terletak pada fitur Rakshasa dan Ganking Lane yang bisa dijadikan strategi comeback ataupun alternatif strategi. Sedangkan Vahana fitur unik berupa sebuah tumpangan untuk menambah kecepatan dan The Ancient One, semacam batas waktu di dalam game Lokapala.

"Lokapala adalah game bergenre MOBA (Multiplayer Online Battle Arena) dan merupakan game Esports lokal pertama di Indonesia yang akan menjadi kebanggaan bagi developer lokal," kata CEO Melon Indonesia,  Dedi Suherman.

Anantarupa Studios sendiri merupakan game developer yang sudah selama sembilan tahun bergelut di industri game lokal. Dengan latar belakang nilai-nilai budaya dan historis nusantara, Anantarupa menyematkan filosofi tersendiri mengenai istilah 'Lokapala', yakni 'Guardian of Realms' yang dihadirkan melalui penciptaan tokoh-tokoh historis maupun mitologi di dalam gim ini.

"Lokapala  hadir untuk membantu industri kreatif agar kembali berkembang dengan menghadirkan budaya Indonesia kepada anak-anak muda. Kami ingin mempromosikan positif gaming culturekarena selama ini gaming diasosiasikan dengan kesan yang tidak baik," kata CEO Anantarupa, Ivan Chen.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Terkait


Tips untuk Orang Tua Pantau Anak di Tiktok

Jajal Gim Lokal, KSP Moeldoko Buka Final Piala Presiden Esports

UI Samarinda dan Bulls Esports Juarai Super Esports Series Season 1

Final Piala Presiden Esports Digelar di Bali dengan Sistem Gelembung

Pemerintah Dorong Komitmen untuk Cetak Atlet Esports Terbaik

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark