Senin 20 Dec 2021 19:29 WIB

Indonesia Usung Kopi Bazar Amal Kemenlu China

Wakil Dubes RI mendemonstrasikan cara menyeduh kopi hitam khas Nusantara.

Kopi (ilustrasi). Indonesia mengusung kopi dan biskuit sebagai produk unggulan Nusantara di bazar amal internasional Kementerian Luar Negeri China.
Foto: Antara/Adeng Bustami
Kopi (ilustrasi). Indonesia mengusung kopi dan biskuit sebagai produk unggulan Nusantara di bazar amal internasional Kementerian Luar Negeri China.

REPUBLIKA.CO.ID, BEIJING -- Indonesia mengusung kopi dan biskuit sebagai produk unggulan Nusantara di bazar amal internasional yang diselenggarakan oleh Kementerian Luar Negeri China.

"Ini ajang besar yang setiap orang bisa berpartisipasi dan saling berbagi," kata Wakil Duta Besar RI di Beijing, Dino R Kusnadi, Senin (20/12).

Baca Juga

Dalam kesempatan tersebut, Dino mendemonstrasikan cara menyeduh kopi hitam khas Nusantara. Tidak ketinggalan biskuit produk Indonesia yang selama ini menguasai pasar China turut disuguhkan kepada para pengunjung.

Acara tersebut dibuka oleh anggota Dewan Pemerintahan merangkap Menteri Luar Negeri China Wang Yi. Beberapa duta besar lainnya juga mempromosikan beberapa produk andalannya melalui aplikasi video streaming.

Hasil penjualan bazar amal internasional tersebut akan disumbangkan untuk membantu program peningkatan kesehatan di Kabupaten Jinping dan Kabupaten Malipo, Provinsi Yunnan, di China selatan. Bazar tersebut tidak hanya membantu program peningkatan kesehatan di daerah terpencil China, melainkan juga membantu mempromosikan produk andalan beberapa negara kepada investor China, tulis media setempat.

 

sumber : ANTARA
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement