Kamis 23 Dec 2021 22:25 WIB

Semarang Telah Vaksinasi 25.271 Anak Usia 6-11 Tahun

Semarang menargetkan sebanyak 149.339 anak mendapat vaksin.

Petugas medis menyuntikkan vaksin Covid-19 kepada anak berusia 6-11 tahun (ilustrasi).
Foto: ANTARA/Maulana Surya
Petugas medis menyuntikkan vaksin Covid-19 kepada anak berusia 6-11 tahun (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG -- Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi menyebut sudah 25.271 anak usia 6-11 tahun di ibu kota Provinsi Jawa Tengah yang telah memperoleh dosis pertama vaksin Covid-19. Jumlah itu divaksinasi dalam tiga hari pelaksanaan.

"Capaiannya sudah 16,92 persen dari sasaran 149.339 anak," kata dia dalam siaran pers di Semarang, Kamis (23/12).

Baca Juga

Ia menilai capaian vaksinasi anak usia 6-11 tahun yang dimulai sejak 21 Desember 2021 tersebut sudah baik. Vaksinasi terhadap anak usia 6-11 tahun ini, kata dia, ditargetkan tuntas pada Januari 2022. "Targetnya 14 ribu anak per hari," katanya.

Karena itu, ia meminta dinas kesehatan memaksimalkan vaksinator yang ditugaskan. Dengan capaian vaksinasi yang baik tersebut, ia mengharapkan para siswa sudah tuntas divaksin saat memasuki semester 2 Tahun Ajaran 2021/2022 dengan pembelajaran tatap muka yang aman.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Semarang, Abdul Hakam menyatakan, terdapat persediaan 150 ribu dosis vaksin Sinovac. "Penyuntikan dosis pertama ditarget selesai dalam 21 hari," kata dia.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement