Ahad 26 Dec 2021 04:33 WIB

Rumah Zakat Beri Bantuan Pembuatan Sumur kepada Kelompok Gizi

Rumah Zakat memberikan bantuan pembuatan sumur manual kepada kelompok Kebun Gizi

Rumah Zakat memberikan bantuan pembuatan sumur manual kepada kelompok Kebun Gizi.
Foto: Rumah Zakat
Rumah Zakat memberikan bantuan pembuatan sumur manual kepada kelompok Kebun Gizi.

REPUBLIKA.CO.ID, TEGAL -- Rumah Zakat memberikan bantuan pembuatan sumur manual kepada kelompok Kebun Gizi Binaan Rumah Zakat di Kelurahan Margadana, Kota Tegal pada Senin (20/12).

Keberadaan sumur ini dibutuhkan mengingat jika datang musim kemarau, maka lahan kebun dan sawah di daerah ini menjadi gersang dan tandus. Karena gersang dan tandus, beberapa tanaman buah atau sayur tidak tumbuh dengan optimal karena kekurangan air. Bahkan beberapa diantaranya mengalami kematian. 

Sudah tentu keberadaan sumur ini menjadi berkah tersendiri, tidak hanya bagi kelompok Kebun Gizi binaan Rumah Zakat, tetapi juga bagi para petani di sekitarnya yang kerap membutuhkan air. 

"Saya nanti boleh ngambil air di sini ya mas?" tanya Syaiful, seorang petani yang kebetulan mampir melihat pembuatan sumur. 

"Boleh banget Pak, selama air sumur masih mengalir, boleh digunakan," jawab Akhmad Fajri, Fasilitator Desa Berdaya Rumah Zakat Kelurahan Margadana.

Para petani mengucapkan terima kasih kepada Rumah Zakat yang telah membuatkan sumur untuk membantu para petani menghadapi musim kemarau atau penghujan.

 

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement