Kamis 30 Dec 2021 15:03 WIB

Awasi Prokes, Ratusan Personel Kepolisian Diterjunkan di Pantai Anyer-Carita

Kegiatan pengamanan tersebut mulai dilakukan per hari ini, Kamis (30/12).

Rep: eva rianti/ Red: Hiru Muhammad
Sebanyak 200 personel kepolisian diterjunkan di wilayah Pantai Anyer dan Pantai Carita di Provinsi Banten pada momen Tahun Baru 2022. Pengamanan ratusan personel tersebut diantaranya untuk mengawasi berjalannya protokol kesehatan pencegahan Covid-19, seiring dengan prediksi kondisi keramaian yang terjadi di tempat wisata saat Tahun Baru.
Foto: istimewa
Sebanyak 200 personel kepolisian diterjunkan di wilayah Pantai Anyer dan Pantai Carita di Provinsi Banten pada momen Tahun Baru 2022. Pengamanan ratusan personel tersebut diantaranya untuk mengawasi berjalannya protokol kesehatan pencegahan Covid-19, seiring dengan prediksi kondisi keramaian yang terjadi di tempat wisata saat Tahun Baru.

REPUBLIKA.CO.ID,TANGERANG--Sebanyak 200 personel kepolisian diterjunkan di wilayah Pantai Anyer dan Pantai Carita di Provinsi Banten pada momen Tahun Baru 2022. Pengamanan ratusan personel tersebut diantaranya untuk mengawasi berjalannya protokol kesehatan pencegahan Covid-19, seiring dengan prediksi kondisi keramaian yang terjadi di tempat wisata saat Tahun Baru.

Dirlantas Polda Banten Kombes Pol Rudy Purnomo mengatakan, para personel kepolisian yang tergabung dalam Operasi Lilin Maung 2021 tersebut mengikuti apel pengamanan perayaan Tahun Baru pada Kamis (30/12). “Sebanyak 200 personel kami siagakan untuk memberikan pengamanan dan pelayanan kepada masyarakat menjelang libur Tahun Baru 2022, tentunya di momentum ini akan ada mobilitas masyarakat ke tempat wisata Anyer maupun Carita,” ujar Rudy.

Baca Juga

Rudy menuturkan, kegiatan pengamanan tersebut mulai dilakukan per hari ini, Kamis (30/12) menjelang Tahun Baru 2022. Selain pengamanan dan pengawasan terhadap mobilitas masyarakat, pihaknya juga melakukan pengamanan terhadap barang, tempat, serta kegiatan.

“Kita fokuskan pengamanan pada objek wisata yang ada di Pantai Anyer dan Carita, baik perhotelan, cottage, dan tempat perbelanjaan agar optimal dalam memberikan pelayanan pengamanan terhadap masyarakat,” tuturnya.  

Dalam kesempatan yang sama, Kabid Humas Polda Banten AKBP Shinto Silitonga memastikan pihaknya gencar melakukan patroli ke tempat wisata untuk memastikan kelancaran penerapan dan fasilitas protokol kesehatan. Hal itu sebagai upaya untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan kasus Covid-19, serta mutasi-mutasinya seperti Omicron yang belakangan ini mulai marak di Indonesia. “Kami imbau masyarakat agar disiplin menerapkan prokes guna mencegah terjadinya klaster Covid-19 dalam perayaan Tahun Baru 2022,” ujarnya. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement