REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Chelsea sukses mengantongi hasil positif usai menaklukkan tamunya Tottenham Hotspur 2-0 pada leg pertama semifinal Piala Carabao (Piala Liga Inggris) 2021/2022, yang berlangsung di Stadion Stamford Bridge, Kamis (6/1/2022) dini hari WIB.
Armada Thomas Tuchel tampil superior dengan menekan lini pertahanan Tottenham pada sepanjang laga. Hasilnya, the Blues mencetak dua gol melalui Kai Havertz dan gol bunuh diri Ben Davies.
Kemenangan ini menjadi modal yang cukup bagus bagi the Blues saat mereka berkunjung ke markas Tottenham pada 13 Januari WIB alias tengah pekan depan.
Berikut lima fakta menarik usai laga Chelsea versus Tottenham berlangsung dilansir Opta:
5
Kai Havertz telah mencetak lima gol dalam tiga penampilan di Piala Carabao untuk Chelsea.
5
Chelsea tak terkalahkan di kandang dalam lima laga terakhir melawan Tottenham.
8
Sejak menang tiga partai berturut melawan Chelsea antara 2018 dan 2019, Tottenham tak pernah menang dalam delapan pertandingan terakhir melawan the Blues di semua kompetisi, imbang dua dan enam kalah.
8
Partai tadi menjadi pertemuan kedelapan antara dua kesebelasan di ajang Piala Carabao. Ini juga jadi pertemuan yang keempat di semifinal bagi Chelsea dan Tottenham.
8
Tottenham tampil tak meyakinkan pada laga tandang musim ini. Spurs hanya dua kali menang dari delapan pertandingan di markas lawan.
29
Sebanyak 29 dari 30 tim yang memenangkan leg pertama babak semifinal Piala Carabao dengan selisih dua gol dipastikan melaju ke partai final.