Senin 10 Jan 2022 19:36 WIB

Indonesia Naik Peringkat Empat Vaksinasi Covid-19 Dunia

Indonesia berhasil lampaui Brasil untuk capaian vaksinasi Covid-19 di dunia.

Indonesia berhasil lampaui Brasil untuk capaian vaksinasi Covid-19 di dunia.
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Indonesia berhasil lampaui Brasil untuk capaian vaksinasi Covid-19 di dunia.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyampaikan bahwa Indonesia berhasil naik peringkat keempat dunia vaksinasi COVID-19. "Soal vaksinasi, alhamdulillah pekan ini Indonesia berhasil naik ke peringkat keempat dunia melampaui Brasil dari sisi jumlah rakyat yang divaksinasi," ujar Budi dalam konferensi pers "Evaluasi PPKM" yang diikuti secara daring di Jakarta, Senin (10/1/2022).

Ia mengatakan, posisi Indonesia di bawah China yang sudah menyuntikkan 1,2 miliar dosis, India 880 juta, dan Amerika Serikat 246 juta. Vaksinasi COVID-19 yang sudah disuntikkan kepada masyarakat Indonesia mencapai lebih dari 169 juta, melampaui Brazil yang mencapai 166 juta dosis vaksinasi.

Baca Juga

"Kita bisa menembus angka 169 juta rakyat Indonesia yang sudah divaksinasi dosis pertama," tuturnya.

Ia menyampaikan, jumlah vaksinasi yang sudah diberikan sebanyak 288 juta dosis ke masyarakat. "Sekitar 170 juta dosis pertama dan 116 juta untuk dosis kedua," kata Budi.

Ia mengatakan, persediaan vaksin COVID-19 di Indonesia mencapai total 446 juta dosis. Terkait vaksinasi booster, Budi mengatakan, Presiden Joko Widodo akan mengumumkan langsung teknis pelaksanaan vaksinasi booster COVID-19.

"Jadi kalau sudah disuntik 288 juta, masih ada lebih 150 juta dosis yang kita bisa suntikan," katanya.

Budi juga menyampaikan, masih terdapat lima provinsi yang belum mencapai target 70 persen vaksinasi COVID-19 dosis pertama, yakni Sumatera Barat, Sulawesi Barat, Maluku, Papua Barat, dan Papua. "Sudah hampir semua provinsi mencapai 70 persen, yang minggu lalu masuk adalah Provinsi Aceh, Provinsi Kalimantan Barat," katanya.

Sementara itu, data Satgas COVID-19 yang diterima Senin (10/1), jumlah penduduk yang telah mendapat suntikan dosis pertama vaksin COVID-19 bertambah 392.712 orang menjadi 170.536.338 orang. Sedangkan, jumlah penerima vaksin dosis kedua sebanyak 179.332 orang menjadi 116.999.284 orang.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement