REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Perhelatan Piala Afrika 2021 menjadi berkah tersamar untuk Kepa Arrizabalaga. Menjelang dan saat pesta sepak bola Benua Hitam itu berlangsung sekarang, Kepa dipercaya mengawal gawang Chelsea sejak menit pertama dalam beberapa pertandingan terakhir. Itu karena kiper utama the Blues, Edouard Mendy, absen karena membela tim nasional Senegal di Piala Afrika 2021.
Status Kepa pun sementara berubah dari ban serep menjadi pilihan utama. Termasuk dalam bigmatch di depan mata. Skuad polesan Thomas Tuchel bertemu Manchester City pada pekan ke-22 Liga Primer Inggris musim 2021/22. Duel tersebut berlangsung di Stadion Etihad, markas City, Sabtu (15/1) malam WIB.
"Sudah lama saya menunggu momen ini untuk bermain. Jadi saya siap mengambil kesempatan itu," kata kiper asal Spanyol ini, dikutip dari laman resmi klubnya.
Ia telah berada dalam berbagai situasi. Kedatangan Mendy membuat Kepa lebih banyak menghuni bangku cadangan. Bukan sesuatu yang mudah baginya. Awalnya terasa berat. Namun berjalannya waktu, ia berdamai dengan keadaan. Pada saat yang sama, ia tak berhenti bekerja keras.
"Saya pikir, sekarang saya baik-baik saja. Saya membantu tim dan saya sangat senang akan hal itu," ujar Kepa.
Ia turut berperan meloloskan Chelsea ke final Piala Carabao. Pada babak empat besar, the Blues menyingkirkan Tottenham Hotspur dengan agregat 3-0. Jala pasukan Tuchel tetap perawan dalam dua pertandingan.
Kini fokus Kepa dan rekan-rekan menuju Kota Manchester. Mereka berhadapan dengan pemimpin klasemen sementara kompetisi terelite negeri Ratu Elisazeth. Anak-anak kota London berada di posisi kedua.
Dengan mengantongi 43 poin, Chelsea tertinggal 10 angka dari City di singgasana. Artinya, jika sampai mengalami kekalahan, jarak antara kedua tim kian melebar. The Blues pun bakal semakin sulit mengejar sang juara bertahan.
Pasukan London Biru juga harus mewaspadai Liverpool. The Reds menempati urutan ketiga dengan mengoleksi 42 poin. Rival sekota Everton itu memiliki satu laga tunda yang belum dimainkan.
Dalam posisi terjepit ini, kemenangan jadi harga mati untuk membuat persaingan di papan atas semakin hidup. Jika tidak, City akan semakin tak terkejar di depan.