Vaksinasi Anak di Batang Mencapai 30 Persen

Red: Muhammad Fakhruddin

Vaksinasi Anak di Batang Mencapai 30 Persen (ilustrasi).
Vaksinasi Anak di Batang Mencapai 30 Persen (ilustrasi). | Foto: dok. Istimewa

REPUBLIKA.CO.ID,BATANG -- Bupati Batang Wihaji menginformasikan vaksinasi anak usia 6-11 tahun sejak minggu pertama hingga pertengahan Januari 2022 di daerah itu mencapai 22.200 sasaran atau 30 persen dari target 74.000 sasaran.

"Kami optimistis pencapaian vaksinasi anak bisa diselesaikan hingga minggu ketiga Januari 2022," kata diadi Batang, Jawa Tengah, Sabtu (15/1/2022).

Ia menilai pencapaian vaksinasi anak sebagai cepat karena mobilisasi dilakukan dengan baik dan lebih efektif, serta tertata pada satuan pendidikan. "Memang ada beberapa orang tua yang menolak (anaknya divaksinasi, red.). Akan tetapi setelah para guru meyakinkan bahwa pemberian vaksin pada anak akan memberikan kekebalan kelompok, para orang tua tidak merasa keberatan," katanya.

Wihaji mengatakan sejak awal vaksinasi anak, belum ditemukan kejadian ikutan pascaimunisasi (KIPI). Vaksinasi anak usia 6-11 tahun, kata dia, bagian program pemerintah pusat hingga daerah dalam penanganan pandemi agar terbangun kekebalan kelompok dari penularan virus itu.

Baca Juga

Bagi anak yang belum bisa mendapat vaksin karena sakit atau sesuatu hal lainnya maka pihak sekolah akan mendata dan mengikutkan dalam vaksinasi di puskesmas terdekat. "Silakan orang tua melakukan vaksinasi untuk anak-anaknya di puskesmas. Kami juga berpesan pada masyarakat tidak mengabaikan protokol kesehatan dan disiplin memakai masker, jaga jarak, dan mencuci tangan menggunakan sabun," katanya.

Terkait


Vaksinasi Dari Pintu ke Pintu di Palembang

Vaksinasi Anak, Polres Semarang Fasilitasi Bus Antar Jemput

India Catat Lebih dari 200 Ribu Kasus Covid-19 Baru dalam Sehari

Saudi Catat Lebih Dari 5.000 Kasus Covid-19 dalam Sehari

Penerima Vaksin Pfizer Belum Bisa Jalani Vaksinasi Booster, Ini Alasannya

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark