Selasa 18 Jan 2022 12:14 WIB

Harimau Sumatra Terlihat di Pasaman Barat

Dalam video tersebut terlihat harimau tengah berada di dekat alat berat.

Rep: Febrian Fachri/ Red: Andi Nur Aminah
Harimau Sumatera (panthera Tigris Sumatrae)
Foto: ANTARA FOTO/Maulana Surya/hp
Harimau Sumatera (panthera Tigris Sumatrae)

REPUBLIKA.CO.ID, PASAMAN BARAT -- Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumatra Barat, Ardi Andono, mengatakan seekor harimau Sumatra terlihat di Pasaman Barat. Penampakan harimau tersebut terekam video dan tersebar di sosial media. Dalam video tersebut terlihat harimau tengah berada di dekat alat berat. 

Video itu, diduga direkam salah satu operator alat berat. Belum diketahui aktifitas alat berat itu sedang mengerjakan pembukaan lahan baru atau pembangunan jalan. Balai Konservasi Daerah Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumatra Barat memastikan, lokasi kejadian di area perkebunan sawit PT Sinar Halomoan Sungai Aur, Kabupaten Pasaman Barat.

Baca Juga

“Iya, itu adalah Harimau Sumatra yang keluar dari habitatnya dan merasa terganggu dengan adanya kegiatan pembukaan lahan yang dikerjakan oleh dua unit eskavator,” kata Ardi Andono, Selasa (18/1).

Ardi Andono berharap seluruh aktifitas di lokasi kejadian untuk sementara dihentikan. Sehingga, tidak mengganggu Harimau tersebut. Tim atau pekerja yang ada lokasi diminta meningkatkan kewaspadaan.

“Saya juga berharap yang ada disana melakukan penggiringan dengan bunyi-bunyian sehingga harimau itu masuk Kembali ke habitatnya,”ujar Ardi.

Lebih lanjut Ardi menambahkan, saat ini tim dari BKSDA Sumatra Barat sedang dalam perjalanan menuju lokasi untuk melakukan pemantauan. BKSDA akan mengidentifikasi dan mencari titik terang apa yang sebenarnya terjadi dilokasi tersebut.

 

 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement