Selasa 18 Jan 2022 14:30 WIB

Witan Sulaeman Dilaporkan Gabung FK Senica

FK Senica belum mengumumkan secara resmi kedatangan Witan.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Israr Itah
Witan Sulaeman (kiri) saat memperkuat timnas Indonesia di final Piala AFF. Witan dilaprkan bergabung ke FK Senica.
Foto: AP/Suhaimi Abdullah
Witan Sulaeman (kiri) saat memperkuat timnas Indonesia di final Piala AFF. Witan dilaprkan bergabung ke FK Senica.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penggawa timnas Indonesia Witan Sulaeman akan bergabung dengan klub asal Slovakia, FK Senica. Kepindahan ini diumumkan oleh Twitter @aseanfootball pada Selasa (18/1/20220). Namun kepindahan ini belum diumumkan secara resmi oleh FK Senica. 

Sebelumnya, klub yang diperkuat Egy Maulana Vikri ini sudah memberikan kode keras. FK Senica mengunggah potongan huruf nama Witan di Instagram resmi klub. FK Senica telah menyelesaikan puzzle yang mereka buat melalui unggahan pada Senin (17/1/2022) waktu setempat. Unggahan itu telah melengkapi puzzle tersebut dan membentuk kata "W-I-T-A-N".

Baca Juga

Sebelumnya, ada unggahan foto yang tersebar di media sosial di mana Witan Sulaeman sudah mengikuti sesi latihan bersama FK Senica, di mana sahabatnya Egy Maulana Vikri juga tampak pada foto tersebut.

Hanya masalah waktu hingga klub asal Slovakia itu mengumumkan secara resmi kepindahan Witan dari klub asal Polandia, Lechia Gdansk. Pemain berusia 20 tahun itu memiliki kontrak hingga 2023 di Lechia sejak bergabung pada September 2021. Sebelum ke Lechia, Witan membela FK Radnik Surdulica di Serbia.

Witan membuat dua gol dan mencatatkan lima assist dari delapan laga di Piala AFF 2020 lalu. Namanya di puncak daftar pembuat assist mengungguli tiga bintang timnas Thailand yaitu Narubadin Weerawatnodom, Supachok Sarachat, dan Worachit Kanitsribampen.

Witan menciptakan 14 peluang untuk timnas Indonesia sepanjang Piala AFF. Ia berada di psisi ketiga pemain dengan jumlah peluang terbanyak yang diciptakan sepanjang Piala AFF di bawah pemain Singapura Shahdan Sulaiman (19) dan gelandang Vietnam Nguyen Quang Hai (15).

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 15 10 4 1 20 10 34
2 Persib Bandung Persib Bandung 14 9 5 0 25 15 32
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 15 7 5 3 22 13 26
4 Persija Persija 15 7 4 4 21 6 25
5 Bali United Bali United 14 7 3 4 21 8 24
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement