Kamis 27 Jan 2022 09:33 WIB

Youtube Blokir Pembawa Acara Fox News Gara-Gara Misinformasi Covid-19

Dan Bongino mempertanyakan keefektifan penggunaan masker di saluran Youtubenya.

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Dwi Murdaningsih
Youtube (Ilustrasi)
Foto: Flickr
Youtube (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON – Pembawa acara Fox News Channel Dan Bongino pada Rabu (26/1/2022) menjadi salah satu tokoh konservatif yang paling banyak diikuti.  Youtube telah melarangnya secara permanen sepekan setelah layanan video milik Google (GOOGL.O) mengatakan ia telah mengunggah informasi yang salah tentang Covid-19.

Youtube menangguhkan salah satu saluran Youtube Bongino pada 20 Januari setelah dia memposting video yang mempertanyakan keefektifan penggunaan masker terhadap virus corona. Tindakan tersebut merupakan sebuah pelanggaran terhadap kebijakan misinformasi terkait pandemi perusahaan. Setelah penangguhan satu pekan itu, upayanya kembali muncul dengan memposting di saluran lain yang memicu blokir permanen dari Youtube.

Baca Juga

“Ketika sebuah saluran menerima teguran, itu melanggar Persyaratan Layanan kami untuk memposting konten atau menggunakan saluran lain untuk menghindari penangguhan. Jika saluran dihentikan, pengguna tidak dapat menggunakan, memiliki, atau membuat saluran Youtube lainnya,” kata Youtube dalam sebuah pernyataan.

Youtube telah menambahkan lebih banyak aturan seputar konten Covid-19 saat pandemi terus berlanjut. September lalu, Youtube melarang komentator konservatif seperti Joseph Mercola dan Robert F. Kennedy Jr. karena menyebarkan informasi yang salah tentang vaksin.

Menanggapi ini, Bongino tidak berkomentar apa pun. Namun, pekan lalu, di akun Twitternya, ia mengatakan penangguhan itu tidak mengejutkannya dan dia berencana untuk terus memposting video di Rumble, layanan bergaya Youtube yang populer di kalangan konservatif.

Bongino menyebut ia memiliki dua kali lipat jumlah pengikut di Rumble seperti di Youtube. Menurut pelacak Social Blade, saluran Dan Bongino Show miliknya di YouTube memiliki 882 ribu pelanggan dan hampir 1.100 unggahan sejak dibuat pada 2013 lalu. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement