Jumat 28 Jan 2022 18:47 WIB

Xavi Minta Barcelona Datangkan Bek Kanan Dortmund dan Timnas Belgia Ini

Xavi mengincar bek kanan Borussia Dortmund, Thomas Meunier

Rep: Frederikus Bata/ Red: Muhammad Akbar
Pelatih FC Barcelona Xavi Hernandez
Foto: EPA-EFE/Alejandro Garcia
Pelatih FC Barcelona Xavi Hernandez

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Xavi Hernandez melakukan berbagai upaya untuk memperkuat amunisi Barcelona. Sejak menjadi pelatih El Barca, sejumlah jugador anyar sudah bergabung dengannya.

Ada Dani Alves juga Ferran Torres. Saat ini, prioritas sang entrenador mendatangkan striker atau pemain sayap tambahan. Tetapi ia tak menampik, kubunya juga butuh bek sayap baru.

"Xavi mengincar bek kanan Borussia Dortmund, Thomas Meunier," demikian laporan yang dikutip dari Marca, Jumat (28/1).

Pria berusia 42 tahun itu telah memberitahukan rencananya ke klub. Manajemen Blaugrana merespon. Mereka bergerak cepat.

Kubu Raksasa Katalunya menghubungi pihak Dortmund. Barcelona berupaya sesegera mungkin mengamakan tanda tangan Meunier. Tepatnya sebelum bursa transfer Januari 2022 ditutup.

"Barca ingin mengontrak pemain internasional Belgia itu dengan status pinjaman hingga penghujung musim ini," tambah laporan dari marca.

Bak gayung bersambut. Die Borussen dan Meunier terbuka pada opsi ini. Rupanya, Barcelona harus menyelesaikan drama di internalnya terlebih dahulu.

Setelahnya, mereka bisa mendatangkan pemain baru. Ini perihal situasi Ousmane Dembele. Jika Dembele memperbaharui kontraknya atau meninggalkan klub tersebut, maka Barca memiliki ruang yang cukup untuk setidaknya menggaet dua jugador anyar. Ini berhubungan dengan batas anggaran gaji mereka.

Namun, andai Dembele tetap bertahan dengan kontrak lamanya, maka Barcelona perlu menahan diri. Barca juga bisa melepas Oscar Mingueza dan Sergino Dest. Mingueza telah menarik minat dari Valencia dan Bordeaux.

Sementara Dest masih ingin berjuang di Camp Nou. Ia enggan meninggalkan Raksasa Katalunya dalam waktu dekat. Eks Ajax Amsterdam itu tidak masuk rencana Xavi.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement