REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Aksi pencurian di rumah kosong oleh sekelompok orang, terjadi di Kompleks Taman Kopo Indah, Desa Margahayu Tengah, Kabupaten Bandung, Sabtu (29/1/2022) viral di media sosial. Pelaku sempat menodongkan diduga senjata api kepada warga yang mencurigai aktivitas mereka.
Kapolsek Margahayu Kompol Yana Mulyana mengatakan, tindak pidana pencurian tersebut terjadi Sabtu (29/1/2022) kemarin di kompleks TKI Kabupaten Bandung. Para pelaku berjumlah empat orang menggunakan dua unit sepeda motor berboncengan.
"Pelaku melihat lampu di luar nyala lalu pelaku masuk ke rumah dengan merusak kunci dan mengambil sebuah unit handphone," ujarnya saat dihubungi, Senin (31/1/2022).
Dia menuturkan, aksi para pelaku diketahui oleh warga yang tinggal bersebelahan dengan rumah kosong tersebut melalui kamera CCTV. Warga pun keluar rumahnya dan mendatangi para pelaku kemudian menanyakan keperluan mereka.
Saat warga menanyakan identitas, para pelaku mengeluarkan benda yang diduga senjata api dan menodongkan kepada warga. Selanjutnya para pelaku melarikan diri menggunakan sepeda motor sedangkan warga sempat panik.
"Warga menanyakan identitas pelaku dan pelaku tiba-tiba mengeluarkan senjata yang diduga mirip senjata api," katanya. Pihaknya saat ini bersama Satreskrim Polresta Bandung sedang melakukan pengejaran terhadap para pelaku.
Kapolsek mengaku, pihaknya sudah mengantongi identitas kendaraan yang ditumpangi oleh pelaku. Dia mengatakan, pihaknya sedang mengejar para pelaku dan diharapkan segera tertangkap.
"Identitas kendaraan sudah kita ketahui mudah mudahan gak palsu. Kita sedang melakukan pengejaran bersama Resmob Polresta Bandung," katanya.