Senin 31 Jan 2022 21:58 WIB

Usbib Paparkan Kebaikan Metode Kauny di Acara SSGT Askar Kauny

Metode Kauny memaksimalkan fungsi otak kanan dalam belajar menghafal Alquran

Red: Irwan Kelana
Acara Standardisasi Sertifikasi Guru Tahfizh (SSGT) Askar Kauny digelar  di Masjid Agung Al Falah Bambu Apus Jakarta Timur DKI Jakarta, Sabtu (29/1).
Foto: Dok Askar Kauny
Acara Standardisasi Sertifikasi Guru Tahfizh (SSGT) Askar Kauny digelar di Masjid Agung Al Falah Bambu Apus Jakarta Timur DKI Jakarta, Sabtu (29/1).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Master Trainer Metode Kauny Ustadz Habiburrahim  Lc (Usbib) memaparkan keunggulan dan kebaikan Metode Kauny dalam menghafal Alquran. Ustadz yang akrab disapa Usbib ini menjelaskan juga sejarah Metode Kauny dalam Standardisasi Sertifikasi Guru Tahfizh (SSGT) Askar Kauny Angkatan 12 di Jakarta, Sabtu (29/1). 

Ia menjelaskan, Metode Kauny Quantum Memory dipelopori oleh Ustadz Bobby Herwibowo, alumni Fakultas Syariah Universitas Al Azhar, Cairo Mesir, sekaligus pendiri Yayasan Askar Kauny.

Metode Kauny Quantum Memory (KQM) merupakan penerapan belajar dengan suasana yang nyaman dan menyenangkan. "Melatih daya ingat dari apa yang telah dipelajari dalam proses pembelajaran menghafal.  Metode ini mengajak kita menyinergikan pikiran, hati, dan tubuh secara santai, sambil tersenyum tanpa ketegangan.Melatih otak kanan, memudahkan untuk menghafal tanpa harus banyak berfikir dan melatih memori dengan ingatan yang kuat," ujar Uslib seperti dikutip dalam rilis yang diterima Republika.co.id.

Usbib mengatakan, metode pembelajaran Alquran ini menggunakan teknik Baby Reading seperti yang dicontohkan Rasulullah Saw. Teknik ini membaca langsung rangkaian huruf tanpa mengeja dari ayat yang didengarnya langsung dari Malaikat Jibril. “Ini serupa dengan para sahabat ketika mereka mendengar langsung ayat-ayat tersebut berulang-ulang sehingga terserap dan hafalnya dengan mudah,” tuturnya.