REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Platform konten audio, Noice, meraih pendanaan dari perusahaan hiburan milik pasangan artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, RANS Entertainment. Pendanaan ini disebut akan membantu Noice menghasilkan konten audio yang berkualitas tinggi.
CEO Noice, Rado Ardian, mengatakan pendanaan ini akan memperkuat posisi perusahaan sebagai platform konten audio lokal terbesar di Indonesia. "Investasi ini akan memajukan upaya kami untuk menyediakan konten berkualitas tinggi bagi masyarakat Indonesia," kata Rado dalam keterangannya, Senin (7/2/2022).
Di luar dukungan finansial, investasi ini menandai awal dari kolaborasi kedua perusahaan. Nantinya RANS Entertainment akan memproduksi berbagai konten audio yang akan tersedia secara eksklusif di platfrom Noice.
Dalam dalam waktu dekat, pengguna Noice dapat mengakses berbagai konten RANS Family. Kolaborasi dengan RANS juga akan membantu Noice memperkuat jajaran konten serta membuka lebih banyak peluang kolaborasi dengan talenta dari RANS Entertainment.
Saat ini, Noice telah memiliki lebih dari 20 ribu episode dengan total waktu streaming lebih dari 1 miliar menit. Noice memiliki lebih dari 1,5 juta pengguna dan menampung lebih dari 300 kreator konten.
Sementara itu, pemimpin RANS Entertainment Raffi Ahmad menilai Noice memiliki potensi yang besar dari sisi pertumbuhan. Di sisi lain, Raffi melihat, RANS Entertainment dan Noice memiliki misi yang sama untuk menumbuhkan ekosistem konten digital Indonesia.
Beberapa faktor tersebut yang membuat RANS Entertainment mau berinvestasi pada platform konten audio itu. "Dengan pertumbuhan yang menjanjikan, Noice telah menjadi platform audio lokal terkemuka di Indonesia dalam waktu yang relatif singkat," kata Raffi.