Selasa 08 Feb 2022 05:46 WIB

Kulusevski Sebut Pirlo Pelatih dan Pria Fantastis

Kulusevski dan Pirlo pernah bekerja sama di Juventus pada musim 2020/2021.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Pemain Juventus Dejan Kulusevski yang dipinjamkan ke Tottenham Hotspur pada bursa transfer Januari 2022.
Foto: EPA-EFE/ALESSANDRO DI MARCO
Pemain Juventus Dejan Kulusevski yang dipinjamkan ke Tottenham Hotspur pada bursa transfer Januari 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pemain anyar Tottenham Hotspur, Dejan Kulusevski, memiliki kesan positif tentang Andrea Pirlo. Sesuatu yang lumrah.

Sebelumnya Kulusevski dan Pirlo pernah bekerja sama di Juventus. Tepatnya pada musim 2020/2021. Selama periode tersebut, sang gelandang serang tampil dalam 47 laga di berbagai ajang, mencetak tujuh gol.

Baca Juga

Kini pesepak bola asal Swedia itu telah menuju London Utara. Ia tetap mengenang masa-masa indah bersama eks mentornya. Ia benar-benar mendapat banyak pelajaran berharga.

"Pirlo pelatih fantastis dan pria yang fantastis," kata Kulusevski dikutip dari Football Italia, Selasa (8/2/2022).

Kulusevski menceritakan bagaimana keduanya menjalin komunikasi setiap hari, sewaktu masih bersama di Juve. Oleh Pirlo, ia diminta untuk membentuk tubuh ideal. Eks Parma juga diajarkan cara memberi umpan yang lebih efektif.

Kulusevski berharap ilmu tersebut bisa ia praktikkan di Spurs. Tentunya ia ingin melayani Harry Kane. Sehingga penyerang timnya itu lebih memiliki banyak peluang membobol gawang lawan.

Sebelumnya, pada paruh pertama musim ini, pesepak bola 21 tahun itu masih berkostum hitam-putih. Namun yang bersangkutan tidak masuk rencana pelatih Massimiliano Allegri.

Alhasil, ia lantas dipinjamkan ke Tottenham selama 18 bulan ke depan. The Lilywhites memiliki opsi untuk mempermanenkan status sang wonderkid. Kulusevski siap memberikan segalanya untuk klub barunya.

Sosok yang juga bisa berperan sebagai winger ini menunjukkan kekaguman pada Kane. Ia terkesan pada teknik kapten tim nasional Inggris itu. Tentang bagaimana sang bomber mengontrol bola, lalu melakukan operan dengan kaki kiri dan kanan.

"Itu benar-benar luar biasa. Saya tahu ketika dia menguasai bola, saya harus berlari karena dia akan menemukan saya," ujar jebolan akademi Atalanta ini.

Selain Kulusevski, Juve juga melepas Rodrigo Bentancur ke Spurs. Keduanya telah menjalani debut saat the Lilywhites bertemu Brighton and Hove Albion pada putaran keempat Piala FA, beberapa hari lalu.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement