Rabu 16 Feb 2022 12:50 WIB

Richard Branson Kembali Buka Penjualan Tiket ke Luar Angkasa, Segini Harganya!

Miliarder Richard Branson pemilik Virgin Galactic Holdings Inc mengatakan bahwa pihaknya membuka kembali penjualan tiket untuk perjalanan ruang angkasa.

Rep: wartaekonomi.co.id/ Red: wartaekonomi.co.id
Richard Branson, pendiri Virgin Galactic. (REUTERS/Brendan McDermid)
Richard Branson, pendiri Virgin Galactic. (REUTERS/Brendan McDermid)

Miliarder Richard Branson pemilik Virgin Galactic Holdings Inc mengatakan bahwa pihaknya membuka kembali penjualan tiket untuk perjalanan ruang angkasa kepada masyarakat umum mulai 16 Februari. Pengumuman ini mendorong sahamnya naik lebih dari 10% dalam perdagangan premarket.

Tiket tersebut dijual seharga USD450.000 (Rp6,4 miliar), termasuk setoran awal USD150.000 (Rp2,1 miliar).

"Kami berencana untuk memiliki 1.000 pelanggan pertama kami di awal layanan komersial akhir tahun ini," ujar Chief Executive Officer Virgin Galactic Michael Colglazier dalam sebuah pernyataan yang dikutip dari Yahoo Finance di Jakarta, Rabu (16/2/22).

Baca Juga: Ketagihan ke Luar Angkasa, Miliarder Jared Isaacman Beli 3 Tiket Lagi untuk Meluncur Bareng SpaceX

Saham Virgin Galactic telah turun 66% sejak Oktober ketika perusahaan menunda layanan perjalanan ruang angkasa komersial hingga kuartal keempat tahun 2022.

Reservasi penerbangan luar angkasa ini termasuk akses ke komunitas Astronot Masa Depan, yang akan memberi anggota akses ke acara, perjalanan, dan kegiatan kesiapan ruang sebelum perjalanan mereka.

Beberapa perusahaan termasuk SpaceX milik Elon Musk dan Blue Origin milik Jeff Bezos sedang berjuang untuk membuat wisata luar angkasa menjadi kenyataan, dan beberapa telah meluncurkan misi sipil.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan Warta Ekonomi. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab Warta Ekonomi.
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement