Rabu 16 Feb 2022 16:39 WIB

Jakpro Beri Kisi-Kisi Harga Tiket Formula E

Harga tiket Formula E berkisar ratusan ribu.

Rep: Zainur Mahsir Ramadhan/ Red: Israr Itah
Komisi B DPRD DKI Jakarta bersama PT Jakpro melalukan pengecekan lokasi sirkuit Formula E di Ancol, Jakarta Utara, Rabu (29/12).
Foto: Republika/Zainur Mahsir Ramadhan
Komisi B DPRD DKI Jakarta bersama PT Jakpro melalukan pengecekan lokasi sirkuit Formula E di Ancol, Jakarta Utara, Rabu (29/12).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Vice Managing Director Formula E Gunung Kartiko mengatakan, harga tiket Formula E di Ancol, Jakarta Utara, Juni nanti masih bisa dijangkau banyak pihak. Menurut dia, layaknya ajang balap di Mandalika, Formula E akan menggunakan klasifikasi harga.

“(Harga) terjangkau, (paling murah) nggak sampai jutaan, ratusan ribu,” tutur Gunung kepada awak media di DPRD DKI Jakarta, Rabu (16/2).

Baca Juga

Dia memerinci, klasifikasi akan dimulai dari tiket festival hingga grandstand, termasuk hospitality. Menurutnya, harga tiket akan disesuaikan dengan segmen tertentu.

“Jadi ada yang memang hanya ingin nonton, tapi ada juga yang kami akomodir lewat fasilitas, tentunya harganya lebih mahal, namanya hospitality,” tutur dia.

Dia menegaskan, mahalnya harga tiket untuk hospitality dan grandstand karena berbagai fasilitas dan penawaran yang diberikan. Kendati demikian, Gunung masih enggan memberi tahu rincian harga tepatnya.

Menurutnya, launching harga tiket pada penjualan perdana Maret nanti, akan dimulai dengan presale. Dengan cara itu, kata Gunung, akan diketahui berapa peminat dari klasifikasi tiket yang dijual.

“Misalnya kita bangun berapa grandstand, oh peminatnya ternyata membludak. Maka kita bisa tambahin grand standnya,” katanya.

Dia menambahkan, saat ini proses pembangunan sirkuit di Ancol masih berkutat pada pengerjaan tanah. Kendati demikian, dia tak menjelaskan lebih rinci soal persentase pembangunan sirkuit dengan pagu Rp 100 miliar dan jangka waktu tiga bulan tersebut.

“Sekarang kita lagi di posisi fase awal, itu pengerjaan tanah,” kata dia.

Dari tanah sekitar Ancol yang disebutnya masih lembek, lanjut Gunung, sedang dalam proses pengerasan dengan teknis khusus. Sehingga, sebelum diberi material lainnya dan aspal, kondisi tanah bisa lebih baik.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement