Rabu 16 Feb 2022 21:19 WIB
...

Menanti Prestasi Pratama Arhan dan Para Pemain Timnas yang Berkarier di Luar Negeri

Arhan menambah daftar pemain timnas Indonesia yang memilih berkarier di luar negeri.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Endro Yuwanto
J League mengumumkan perekrutan Pratama Arhan oleh klub Tokyo Verdy.
Foto: Dok. Twitter J_League
J League mengumumkan perekrutan Pratama Arhan oleh klub Tokyo Verdy.

REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO -- Kabar baik datang dari dari pemain muda Indonesia, Pratama Arhan. Pemain PSIS Semarang itu telah resmi ganti klub, setelah pindah ke klub Divisi II Liga Jepang, Tokyo Verdy. Namun pemain tim nasional Indonesia itu masih harus melalui tes medis untuk menandatangani kontrak.

Tokyo Verdy telah mempertimbangkan dan bernegosiasi untuk menggaet Arhan sejak Agustus 2021 tahun lalu. Tapi karena pandemi Covid-19, negosiasi tidak berjalan lancar. Kini, klub yang bermarkas di Ajinomoto Stadium itu mengumumkan kalau Arhan telah bergabung.

Baca Juga

''Kami senang menginformasikan kepada Anda bahwa Arhan yang dimiliki PSIS Semarang di Indonesia, telah memutuskan untuk bergabung dengan Tokyo Verdy dengan transfer permanen,'' ujar Tokyo Verdy dalam sebuah pernyataan, dikutip dari laman resmi klub, Rabu (16/2/2022).

Arhan menjadi pemain Asia Tenggara pertama yang bergabung ke Tokyo Verdy. Pemain dengan tinggi 172 cm itu merupakan jebolan akademi PSIS Semarang yang promosi ke tim senior. Namanya kemudian melejit setelah bergabung ke tim nasional Indonesia, mulai dari timnas U-19, U-23, sampai tim senior. Ia menjadi pemain muda terbaik di Piala AFF 2020.

''Halo, semuanya! Saya Pratama Arhan, bek kiri tim nasional Indonesia! Saya senang bisa bergabung dengan Verdy, dan ingin berkontribusi maksimal untuk tim. Saya tidak sabar untuk bertemu dengan semuanya bersama-sama. Yoroshiku onegai shimasu! (Mohon dukungannya!)'' ucap Arhan.

Hijrahnya pemain kelahiran 21 Desember 2001 itu pun menambah daftar panjang pemain tim nasional Indonesia yang memilih berkarier di luar negeri. Ada nama Egy Maulana Vikri yang sudah sangat familiar bagi masyarakat Indonesia. Pemain berusia 21 tahun itu sudah tiga tahun merumput di Eropa. Tiga tahun bersama Lechia Gdansk, dan baru pindah ke klub Slovakia, Senica.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 PSM Makassar PSM Makassar 11 4 6 1 14 7 18
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement