Kamis 17 Feb 2022 18:12 WIB

Rully Nere Senang Bisa Bermain Sepak Bola Bersama Paman Birin

Rully mengatakan tidak banyak orang memiliki energi atau tenaga seperti Paman Birin.

Rully Rudolf Nere pemain sepakbola legendaris nasional mengaku senang bisa bermain sepakbola bersama Gubernur Kalimantan Selatan, H Sahbirin Noor atau Paman Birin.
Foto: Pemprov Kalsel
Rully Rudolf Nere pemain sepakbola legendaris nasional mengaku senang bisa bermain sepakbola bersama Gubernur Kalimantan Selatan, H Sahbirin Noor atau Paman Birin.

REPUBLIKA.CO.ID, BANJARMASIN -- Rully Rudolf Nere pemain sepakbola legendaris nasional mengaku senang bisa bermain sepakbola bersama Gubernur Kalimantan Selatan, H Sahbirin Noor atau Paman Birin.

"Saya sangat senang bisa bermain bola bareng dengan Paman Birin, apalagi bisa tergabung dalam satu tim. Beliau ternyata memiliki keahlian dan energi luar biasa," tutur Rully usai bermain futsal bersama Paman Birin, di Jl R Suprapto Banjarmasin, Rabu (16/2/2022) malam lalu.

Baca Juga

Diutarakan pria asal Jayapura ini, berdasarkan pengamatan dan pengalamannya selama menjadi pemain sepakbola, tidak banyak orang memiliki energi atau tenaga seperti Paman Birin.

"Tadi kita menyaksikan sendiri  kekuatan energi Paman Birin dalam  bermain futsal saat eksibisi persahabatan dengan Tim Futsal Pesantren Salafiyah (Dalam Pagar) Martapura,  meski lama bermain sebanyak 9 set atau 72 menit  Paman terlihat masih kuat, dan masih bisa bertahan hingga detik akhir di set sembilan," ucap Rully, dikutip dari siaran pers.

Menurut Rully, kepiawaian Paman Birin dalam bermain sepakbola. adalah mampu menstabilkan ego atau emosi. "Ini terlihat saat beliau berada di jantung pertahanan lawan, meski peluang mencetak gol terbuka lebar, namun bola masih diarahkan  ke pemain satu tim.yang berada di ruang tembak lebih menguntungkan," terangnya.

"Itu bertanda beliau adalah seorang pemain atau pemimpin yang memiliki kemampuan mengendalikan ego dan mampu memberikan semangat kepada rekan lain," ucapnya.

Rully juga mengatakan, dirinya bergabung dengan Paman Birin untuk kedua kalinya. Setelah pada 16 Februari 2022 , saat Eksibisi Persahabatan Piala Wali Kota Solo dalam rangka Peringatan HPN 2022, di Stadion Manahan Solo.

Di mana dalam laga yang hanya berlangsung satu babak karena hujan lebat, Paman Birin dan Gibran Rakabuming Wali Kota Solo berhasil menyumbangkan satu gol  untuk tim masing masing, dengan skor akhir 4-2 untuk kemenangan Garuda  Putih.

Diketahui Rudolf Nere adalah salah satu pemain sepak bola legendaris Indonesia. Ia pernah memperkuat timnas nasional beberapa kali pada periode tahun 1980-an. Dalam kompetisi liga, ia memperkuat Persipura Jayapura. Rully Nere saat ini berusia 65 tahun, kelahiran 3 Mei 1957.

Sementara itu laga eksebisi persahabatan Tim Paman Birin FC dengan Pesantren Salafiyah (Dalam Pagar) Martapura.skor akhir 81 - 1 untuk kemenangan Tim Paman Birin. Paman Birin berhasil menyarangkan gol ke gawang lawan sebanyak 35 gol.

Paman Birin mengatakan, pertandingan bertajuk fun futsal ini untuk menjaga kekompakan, mempererat tali silaurahmi sekaligus menjaga kesehatan. "Futsal kali ini agar senantiasa menjaga kekompakan dan kesehatan serta mempererat silaturahmi yang selama ini sudah terjalin baik khususnya dengan para guru dan santri di pondok pesantren salafiyah," ucap Paman Birin.

Usai pertandingan, Paman Birin mengucapkan terimakasih kepada tim futsal pesantren salafiyah yang sudah bermain dengan baik dan sportif. 

Sementara Arif, salah satu guru pesantren Salafiyah mengaku sangat senang karena dirinya terutama para santrinya bisa melakukan fun futsal bersama Gubernur Kalsel Paman Birin. “Alhamdulillah bisa berolah raga sembari bergembira bersama Pak Gubernur. Tentu saja ini menjadi hal yang istimewa karena kami bisa bersilaturahmi langsung dengan Paman Birin," ucapnya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement