Jumat 18 Feb 2022 07:10 WIB

Pelatih Madura United Antisipasi Kelelahan di Tengah Jadwal Padat

Ada dua laga yang harus dijalani Madura United dalam waktu berdekatan.

Pelatih Madura United FC Fabio Lefundes.
Foto: Dok Madura United
Pelatih Madura United FC Fabio Lefundes.

REPUBLIKA.CO.ID, BALI - Pelatih Madura United Fabio Lefundes mengaku harus mengantisipasi kelelahan pemain akibat mepetnya dua jadwal laga yang dilakoni di BRI Liga 1 Indonesia 2021/22, yakni kontra Arema FC dan Persipura Jayapura.

"Kami tidak ada masalah dengan cedera, tapi kami harus juga atur kecapekan dari pemain," kata Fabi, sapaan akrab Fabio, dikutip dari laman resmi klub, Jumat (18/2/2022).

Baca Juga

Sebagaimana diketahui, laga tunda Madura United kontra Persipura telah dijadwalkan oleh PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), yakni pada Senin (21/2/2022) mendatang di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali.

Kepastian perubahan jadwal itu telah dikirimkan oleh operator kompetisi kepada klub yang bersangkutan dengan perubahan tertanggal, Selasa, 15 Februari lalu.

Sejatinya, pertandingan antara Madura United versus Persipura diagendakan di Stadion Kompyang Sujana Denpasar Bali, Selasa (1/2/2022) lalu, tetapi ditunda karena badai Covid-19 yang menimpa skuad Laskar Sape Kerrab.

Namun, dengan dijadwalkannya laga tunda tersebut membuat jadwal Madura United pada pekan ke-26 Liga 1 meladeni Arema FC di Stadion I Gusti Ngurah Rai Denpasar, Bali, menjadi maju.

Sedianya, Madura United dijadwalkan bersua dengan Singo Edan, julukan Arema FC pada Sabtu (19/2) mendatang, tetapi dimajukan sehari menjadi Jumat (18/2) besok.

Diakui Fabi, kondisi tersebut membuatnya harus memutar otak untuk menyiasati pemain agar tidak kelelahan yang bisa juga berdampak terhadap cedera anak asuhnya.

Dengan masuknya jadwal laga tunda kontra Persipura Jayapura, Madura United masih menyisakan satu laga tunda, yakni kontra Persija Jakarta yang dibatalkan lantaran lawan tandingnya diterpa badai Covid-19.

Seharusnya, laga Madura United versus Macan Kemayoran, julukan Persija berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali, Rabu (9/2/2022) lalu.

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement