Jumat 18 Feb 2022 22:32 WIB

Persis: Hidup Ustaz Syuhada Diabdikan untuk Dakwah

Ustaz Syuhada merupakan mujahid dakwah

Rep: Muhyiddin/ Red: A.Syalaby Ichsan
Mantan Ketua Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia, Ustaz Syuhada Bahri.
Foto: Istimewa
Mantan Ketua Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia, Ustaz Syuhada Bahri.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Wakil Ketua Umum PP Persatuan Islam (Persis) Ustaz Jeje Zaenudin mengatakan, Indonesia kehilangan ulama dan mujahid dakwah besar seperti Ustaz Syuhada Bahri. Dia mengatakan, sosok Ustaz Syuhada merupakan mujahid dakwah yang mengabdikan sebagian besar hidupnya di jalan Allah.

“Kita pada hari ini (18/2) kehilangan ulama, mujahid dakwah, yang sebagian besar dari hidup dan kehidupannya diabdikan di dalam kegiatan dakwah Islam,” kata Ustaz Jeje saat dihubungi Republika, Jumat (18/2).

Meski telah mengabdikan sebagian besar hidupnya dalam dunia dakwah Islam, Ustaz Jeje menilai bahwa tak seluruh orang mengenal sosok almarhum Ustaz Syuhada. Sebab, kata dia, beliau berdakwah tanpa memerlukan sorot kamera. Namun sepak terjang Ustaz Syuhada dalam bidang dakwah terlihat jelas dari munculnya gerakan dakwah Islam yang terbina dari timur hingga barat Indonesia.

Ustaz Jeje menilai, almarhum merupakan sosok mujahid yang berdakwah dengan penuh kesabaran, kerukunan, dan sarat dengan nuansa rahmatan lil-alamin. Seluruh daerah dari Timur hingga Barat Indonesia pernah dikunjungi dan bahkan dibina oleh Ustaz Syuhada Bahri.

“Oleh karena itu wafatnya beliau patut menjadi sebuah kesedihan bagi umat Islam, teruama bagi para dai dan terlebih para dai yag mengikuti jejak langkah beliau. Dakwah beliau itu nyata, pengaruh jejak langkahnya memunculkan basis-basis dakwah Islamiyah yang rahmatan lil-alamin,” ujar dia.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement