Senin 21 Feb 2022 23:57 WIB

Dubes RI untuk Tunisia Ziarah ke Zawiyah Imam Abu Al-Hasan Al-Syadzili

Dubes RI menekankan jasa penting Imam Abul Hasan al-Syadzili

Red: Nashih Nashrullah
Dubes RI untuk Tunisia, Zuhairi Misrawi, menekankan jasa penting Imam Abu al-Hasan al-Syadzili usai ziarah ke Zawiyah.
Foto: Dok Istimewa
Dubes RI untuk Tunisia, Zuhairi Misrawi, menekankan jasa penting Imam Abu al-Hasan al-Syadzili usai ziarah ke Zawiyah.

REPUBLIKA.CO.ID, TUNIS— Imam Abu al-Hasan al-Syadzili adalah wali tersohor, imam para pengikut tarekat sufi, al-Syadziliyah. Di Indonesia sendiri, para pengikut tarekat sufi jumlahnya sangat besar, khususnya di lingkungan Nahdlatul Ulama. 

Sebab itu, Duta Besar RI untuk Tunisia, Zuhairi Misrawi,  yang juga merupakan cendekiawan Nahdlatul Ulama, melakukan ziarah ke zawiyah Imam Abu Al-Hasan al-Syadzili, yang berada di kota Tunis. 

Baca Juga

Gus Mis, begitu sapaan akrab Dubes Zuhairi, Zawiyah Imam Abu Al-Hasan al-Syadzili merupakan tempat historis, menandai perjalanan spiritual tokoh sufi besar itu. 

Di kota Tunis inilah, kata Gus Mi, al-Syadzili mendalami perjalanan spiritualnya, sehingga dia menjadi wali besar bagi umat Islam di seantero dunia.