Jumat 25 Feb 2022 21:14 WIB

Askar Kauny Sigap Siapkan Bantuan Kebutuhan Dasar untuk Korban Gempa Pasaman

Assessment awal yang diperlukan saat ini adalah pemenuhan kebutuhan dasar.

Askar Kauny merespons cepat musibah gempa 6,2 SR yang mengguncang kabupaten Pasaman Barat dan Pasaman Sumatera Barat, Jumat (25/2) pagi.
Foto: Dok Askar Kauny
Askar Kauny merespons cepat musibah gempa 6,2 SR yang mengguncang kabupaten Pasaman Barat dan Pasaman Sumatera Barat, Jumat (25/2) pagi.

REPUBLIKA.CO.ID, PASAMAN  -- Askar Kauny merespons cepat musibah gempa 6,2 SR yang mengguncang kabupaten Pasaman Barat dan Pasaman Sumatera Barat, Jumat (25/2) pagi.

Manajer Program Kemanusiaan Askar Kauny Muhammad Muslik mengatakan, Tim Askar Kauny langsung menuju ke lokasi dan akan melakukan aksi sesuai dengan kebutuhan darurat di sana.

"Tim yang turun melakukan assessment sembari menyiapkan bantuan kebutuhan hidup dasar bagi warga terdampak gempa di Pasaman dan Pasaman Barat," ujar Muslik dalam keterangan persnya, Jumat (25/2).

Muslik mengaku assessment awal yang diperlukan saat ini adalah pemenuhan kebutuhan dasar. Terlebih mengantisipasi warga yang tidur di luar rumah atau di lokasi pengungsian karena takut rumahnya yang rusak bisa roboh dengan potensi gempa susulan. 

"Tim Askar Kauny mencatat, untuk keadaan darurat beberapa kebutuhan dasar diperlukan oleh masyarakat terdampak, di antaranya makanan siap santap, air minum dan air bersih, perlengkapan kebutuhan perempuan dan bayi, tenda dan selimut serta bantuan medis, obat-obatan, hygiene kit serta Logistik lainnya," ungkap Muslik ujarnya dalam rilis yang diterima Republika.co.id.

Muslik mengaku pihaknya akan berkoordinasi dengan pihak berwenang untuk membantu dan mengisi kebutuhan apa yang paling mendesak oleh masyarakat agar tidak terjadi penumpukan bantuan.

"Yang jelas pada fase awal bantuan kebutuhan hidup dasar sangat penting sembari kita koordinasi dengan pihak berwenang agar untuk program ke depan bantuan yang diberikan bisa tepat sasaran," kata dia.

Muslik mengatakan, mewakili Askar Kauny dia mengucapkan bela sungkawa atas musibah yang terjadi di Pasaman dan Pasaman Barat tersebut.

"Semoga warga khususnya di Pasaman Barat dan Pasaman diberikan kekuatan oleh Allah SWT dan kuat melalui cobaan ini. InsyaAlllah mereka tidak sendiri, Askar Kauny bersama elemen lain akan mendampingi InsyaAlllah," papar Muslik.

Sebelumnya Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumbar, Rumainur menyebut enam orang meninggal akibat gempa di Pasaman Barat, Sumatera Barat.

"Iya ada korban meninggal. Tiga orang dari Kabupaten Pasaman. Tiganya lagi di Kabupaten Pasaman Barat," ungkap Rumainur, Jumat (25/2).

Sementara itu, Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG, Bambang Setiyo Prayitno mengatakan, episenter gempa bumi terletak pada koordinat 0,14° LU ; 99,94° BT, atau tepatnya berlokasi di darat pada jarak 12 km Timur Laut wilayah Pasaman Barat, Sumatera Barat pada kedalaman 10 km.

"Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempabumi yang terjadi merupakan jenis gempabumi dangkal akibat adanya aktivitas Sesar Sumatera," ujar Bambang. 

Kemudian, Bupati Pasaman Barat, Sumatera Barat,  Hamsuardi menyebut ratusan rumah roboh, ribuan orang kehilangan tempat tinggal akibat gempa yang mengguncang wilayahnya tersebut. Dia menambahkan ada dua daerah dengan dampak terparah.

"Daerah terparah yang mengalami kerusakan yaitu Nagari Kajai di Kecamatan Talamau dan Nagari Kinali," kata dia.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement